Peringati HDKD Tahun 2020, Seluruh Pegawai Ditjenpas Jalani Tes Swab

Peringati HDKD Tahun 2020, Seluruh Pegawai Ditjenpas Jalani Tes Swab

Jakarta, INFO_PAS – Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) berpartisipasi aktif dalam upaya pencegahan penyebaran Coronavirus disease (COVID-19). Sebagai peringatan Hari Dharma Karyadhika (HDKD) Tahun 2020 yang tahun ini bertema “Kumham Peduli, Kumham Berbagi,” seluruh pegawai Ditjenpas menjalani Tes Swab yang akan digelar selama empat hari mulai Selasa (3/11) hingga Jumat (6/11).

Direktur Pembinaan Narapidana dan Latihan Kerja Produksi, Hendra Eka Putra, menjelaskan pelaksanaan Tes Swab kali ini sebagai peringatan HDKD Tahun 2020 dimana Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) aktif dalam upaya pencegahan penyebaran COVID-19.

“Hari ini hingga beberapa hari ke depan kami melaksanakan Tes Swab untuk seluruh pegawai Ditjenpas,” terang Hendra.

Ia berharap dengan adanya Tes Swab di lingkungan kantor, khususnya Ditjenpas, dapat mencegah penularan COVID-19 secara luas. “Tes Swab sangat membantu rekan-rekan, khususnya pegawai Ditjenpas. Selain mencegah penularan virus, tentu tes ini juga dapat menjaga tubuh kita tetap sehat,” pungkas Hendra.

Tidak hanya jajaran Ditjenpas, Tes Swab juga diikuti seluruh Aparatur Sipil Negara Kemenkumham di unit masing-masing.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0