Rakor Evaluasi Akhir Tahun 2023, LPKA Medan Optimis Tingkatkan Kinerja

Rakor Evaluasi Akhir Tahun 2023, LPKA Medan Optimis Tingkatkan Kinerja

Medan, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan bertekad tingkatkan kinerja di tahun 2024. Hal ini ditegaskan Kepala LPKA Medan, Tri Wahyudi, saat mengikuti Rapat Koordinasi Evaluasi Capaian Kinerja Tahun 2023 yang digelar Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sumatra Utara, Selasa (19/12).

Tri mengungkapkan optimismenya dapat meningkatkan kinerja LPKA Medan tahun 2024 di bawah kepemimpinannya. "Kami siap meneruskan dan mengaplikasikan arahan dan langkah-langkah strategis yang telah dirumuskan guna mencapai optimalisasi kinerja Kemenkumham," ucapnya.

Menurutnya, harus diakui bahwa Indeks Reformasi Birokrasi juga telah menjadi top of mind bagi instansi pemerintah penyelenggara pelayanan publik di Indonesia di mana ekspektasi dan apresiasi publik pada Reformasi Birokrasi terus meningkat. Hal ini menunjukkan Reformasi Birokrasi sangat dibutuhkan masyarakat.

"Tentu dalam perjalanan ke depannya ada dinamika dan tantangan tersendiri dalam mewujudkan Reformasi Birokrasi di LPKA Medan khususnya. Namun, kami optimis dengan kerja keras bersama dapat meningkatkan kinerja menjadi lebih baik lagi, mencapai target-target yang ditetapkanserta melakukan penyempurnaan di berbagai aspek," kata Tri.

Sebelumnya, Kepala Kanwil Kemenkumham Sumatra Utara, Mhd. Jahari Sitepu, menyampaikan evaluasi ini dimaksudkan untuk mengukur ketercapaian program dan anggaran yang telah direncanakan dan mengetahui kendala atau permasalahan yang dihadapi selama setahun terakhir. Lanjut Jahari, keempat divisi, yakni Administrasi, Pemasyarakatan, Keimigrasian, serta Pelayanan Hukum dan Hak Asasi Manusia diminta melaksanakan rencana aksi tahun 2024 sesuai tugas dan fungsi masing-masing.

"Kita harapkan pelaksanaan kinerja tahun 2024 berjalan baik. Semoga kita dapat meningkatkan nilai SAKIP dan indeks Reformasi Birokrasi sesuai resolusi tahun 2024, yaitu perkuat sinergi yang semakin PASTI dan BerAKHLAK untuk kinerja Kemenkumham yang berdampak," tegas Jahari. (IR)

 

Kontributor: LPKA Medan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0