Sambut Idulfitri, Ditjenpas Berbagi Bingkisan Lebaran

Sambut Idulfitri, Ditjenpas Berbagi Bingkisan Lebaran
Sambut Idulfitri, Ditjenpas Berbagi Bingkisan Lebaran

Jakarta, INFO_PAS – Menyambut Hari Raya Idulfitri 1442 Hijriah, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) bersama Dharma Wanita Persatuan (DWP) Ditjenpas membagikan 202 bingkisan lebaran, Senin (10/5) di lobi Kantor Ditjenpas, Jakarta Pusat. Bingkisan tersebut diperuntukkan bagi 70 pegawai outsourcing Ditjenpas dan 132 anggota DWP.

Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas), Reynhard Silitonga didampingi Ketua DWP Ditjenpas, Anna Reynhard, menyerahkan langsung bingkisan tersebut kepada perwakilan pegawai outsourcing. Dirjenpas menyebut, penyerahan bingkisan tersebut merupakan bentuk ucapan terima kasih terhadap para pekerja outsourcing yang telah menjadi garda terdepan dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan kebersihan kantor Ditjenpas.

Pada kesempatan ini, apresiasi juga turut disampaikan kepada para anggota DWP Ditjenpas. Reynhard menyebut, ia memberikan penghargaan tinggi kepada anggota DWP Ditjenpas yang telah turut aktif dalam setiap kegiatan Ditjenpas.

“Semoga bingkisan ini dapat sedikit menyemarakkan perayaan hari raya bersama keluarga,” tutur Dirjenpas.

Lebih lanjut, Dirjenpas bepesan agar seluruh pegawai Ditjenpas untuk selalu mematuhi imbauan pemerintah untuk tidak melakukan mudik lebaran, buka puasa bersama, hingga menggelar halal bihalal demi mencegah penyebaran COVID-19. Selain itu, bagi yang akan merayakan bersama keluarga, diharapkan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. (afn/prv)

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0