Semarak Hari Bakti Kemenimipas, Lapas Besi Gelar Turnamen Tenis Meja Petugas dan Warga Binaan

Semarak Hari Bakti Kemenimipas, Lapas Besi Gelar Turnamen Tenis Meja Petugas dan Warga Binaan

Nusakambangan, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Besi Nusakambangan selenggarakan pertandingan tenis meja yang diikuti oleh perwakilan petugas dan Warga Binaan memperingati Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) Ke-1. Perlombaan yang berlangsung pada Senin (17/11) di Aula Wijayakusuma dibuka secara resmi oleh Kepala Lapas Besi, Muda Husni. Pertandingan ini menjadi salah satu rangkaian kegiatan yang bertujuan memperkuat kebersamaan, meningkatkan sportivitas, serta menciptakan lingkungan pembinaan yang sehat dan inklusif.

Muda menegaskan kegiatan olahraga seperti ini tidak hanya menjadi sarana rekreasi, tetapi juga membangun hubungan yang positif antara petugas dan Warga Binaan. “Hari Bakti Kemenimipas menjadi momentum penting untuk mempererat kebersamaan. Melalui olahraga, kita belajar disiplin, sportivitas, dan kerja sama. Saya berharap kegiatan ini memperkuat semangat persatuan di lingkungan Lapas Besi,” harapnya.

Salah satu petugas peserta lomba, Rifaldo, mengungkapkan antusiasmenya mengikuti pertandingan tersebut. “Pertandingannya seru dan penuh tantangan. Yang membuat istimewa adalah bisa bermain bersama Warga Binaan dalam suasana yang sportif. Kegiatan ini benar-benar mempererat komunikasi dan membuat kami lebih dekat secara humanis,” ungkapnya.

Sementara itu, salah satu Warga Binaan peserta pertandingan, AU, menyampaikan rasa senangnya dapat ikut ambil bagian dalam kegiatan ini. “Saya merasa dihargai karena bisa ikut lomba bersama petugas. Pertandingan ini memberi kami motivasi untuk terus berubah dan semangat menjalani pembinaan. Selain olahraga, ini juga membuat kami lebih percaya diri,” tuturnya.

Perlombaan ini dimenangkan oleh Tim A1 setelah mengalahkan tim C1 dengan skor 3-1, sedangkan tim D1 dan A2 mendapatkan peringkat 3 bersama setelah kalah dalam semifinal. Dengan terselenggaranya pertandingan tenis meja ini, Lapas Besi menegaskan komitmennya untuk menghadirkan pembinaan yang konstruktif dan berkelanjutan, sekaligus memperkuat nilai-nilai kebersamaan dalam menyambut Hari Bakti Kemenimipas Ke-1. (IR)

 

 

Kontributor: Lapas Besi

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0