Tanggap Bencana, LPKA Ambon Galang Bantuan Sosial

Ambon, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Ambon menyiapkan sembilan bahan pokok (sembako) untuk dibagikan kepada korban gempa, Selasa (22/6). Bantuan ini akan diberikan sebagai kepedulian LPKA Ambon terhadap bencana gempa bumi berkekuatan 6,1 magnitudo yang mengguncang Kecamatan Tehoru Maluku Tengah beberapa waktu lalu.
Kepala LPKA Ambon, Catherian V. Picauly, menuturkan sebanyak 150 paket sembako yang diberikan terdiri dari beras, minyak kelapa, susu, gula, daun teh, mie instan, sabun, selimut, dan popok anak-anak. Bantuan ini merupakan sumbangan dari seluruh petugas LPKA Ambon, Kepala Unit Pelaksana Teknis se-Maluku, Dharma Wanita Pengayoman, serta Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan Maluku untuk meringankan beban korban bencana di Tehoru Maluku Tengah.
"Semoga dapat diterima dengan baik dan bermanfaat bagi para korban serta meringankan kondisi masyarakat yang terkena musibah,” harap Catherian.
Kepala Subbagian Umum LPKA Ambon, Nober Hasanda, menjelaskan bantuan tersebut diserahkan keluarga besar Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Maluku yang bergerak ke lokasi pengungsian. Sebelumnya, rombongan telah bekerja sama dengan pemerintah kecamatan setempat agar paket sembako dapat secara tepat disalurkan kepada para korban di posko-posko pengungsian.
"Paket-paket sembako ini rencananya akan diserahkan langsung kepada para korban bencana di lokasi pengungsian," tutur Nober. (IR)
Kontributor: Olaf
What's Your Reaction?






