WBP Rutan Kendari Diminta Jauhi HIV/AIDS

Kendari, INFO_PAS – Hindari HIV/AIDS menuju kenikmatan abadi. Demikian inti penyampaian Sekretaris Komisi Penanggulangan HIV/AIDS Kota Kendari, Rahminin Grum saat memberikan sosialisasi HIV/AIDS kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kendari, Rabu (22/6) lalu. Di hadapan ratusan WBP, Rahminin menegaskan perlunya memelihara hubungan yang harmonis tanpa masalah. “AIDS adalah salah satu masalah dunia yang perlu diselesaikan. Oleh karena itu, jangan melakukan hubungan intim selain suami istri yang sah sesuai hukum yang belaku,” tegasnya. Sebelumnya, disampaikan pula pengantar sosialisasi oleh Nurmiaty dari Dinas  Kesehatan Kota Kendari. “Semoga Kota Kendari menjadi kota sehat bebas dari penyakit seperti  Malaria dan AIDS,” harap Nurmiaty. Sebagai tuan rumah, Kepala Rutan Kendari, Andy Gunawan, menyampaikan apresiasi atas kegiatan ini. “Ini merupakan momentum yang tepat karena dewasa ini AIDS sudah me

WBP Rutan Kendari Diminta Jauhi HIV/AIDS
Kendari, INFO_PAS – Hindari HIV/AIDS menuju kenikmatan abadi. Demikian inti penyampaian Sekretaris Komisi Penanggulangan HIV/AIDS Kota Kendari, Rahminin Grum saat memberikan sosialisasi HIV/AIDS kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kendari, Rabu (22/6) lalu. Di hadapan ratusan WBP, Rahminin menegaskan perlunya memelihara hubungan yang harmonis tanpa masalah. “AIDS adalah salah satu masalah dunia yang perlu diselesaikan. Oleh karena itu, jangan melakukan hubungan intim selain suami istri yang sah sesuai hukum yang belaku,” tegasnya. Sebelumnya, disampaikan pula pengantar sosialisasi oleh Nurmiaty dari Dinas  Kesehatan Kota Kendari. “Semoga Kota Kendari menjadi kota sehat bebas dari penyakit seperti  Malaria dan AIDS,” harap Nurmiaty. Sebagai tuan rumah, Kepala Rutan Kendari, Andy Gunawan, menyampaikan apresiasi atas kegiatan ini. “Ini merupakan momentum yang tepat karena dewasa ini AIDS sudah menjadi masalah dunia sehingga perlu ada pencegahan,” tutur Andy.     Kontributor: Alfan Angkas Putra

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0