6 WBP Lapas Banda Naira Jalani Vaksinasi COVID-19 Dosis II

6 WBP Lapas Banda Naira Jalani Vaksinasi COVID-19 Dosis II

Banda Naira, INFO_PAS - Sebanyak enam Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Banda Naira jalani vaksinasi dosis II, Jumat (29/10). Dalam hal ini, Lapas Banda Naira bekerja sama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banda.

Bertempat di RSUD Banda, para WBP didampingi langsung oleh petugas kesehatan dan dikawal petugas pengamanan Lapas Banda Naira. Vaksin disuntikkan oleh dokter RSUD Banda, Fitra Assegaf, didampingi perawat dan petugas kesehatan Lapas Banda Naira, Fitah Donggio, sebagai dukungan bagi pemerintah dalam pencegahan dan untuk memutuskan mata rantai Coronavirus disease (COVID-19).

“WBP seharusnya sudah menjalani vaksinasi dosis II pada tanggal 11 Oktober lalu, tetapi karena stok vaksin yang terbatas di RSUD Banda sehingga pelaksanaannya baru dilaksanakan hari ini," jelas Fitah.

Dokter RSUD Banda, Fitra Assegaf, menjelaskan jenis vaksin yang diberikan kepada enam WBP adalah AstraZeneca dengan dosis 0,5 ml. “Kalian harus banyak minum air putih,  makan yang banyak, dan istirahat cukup. Jika ada gejala-gejala, seperti panas, mual, sakit kepala, atau gatal-gatal tolong segera konsultasikan ke petugas kesehatan agar bisa ditindaklanjuti,” pintanya.

Di tempat terpisah, Kepala Lapas Banda Naira, Hamdani, menyampaikan upaya mencegah penyebaran COVID-19 terus dilakukan di Lapas, seperti pemantauan kesehatan setiap hari kepada WBP oleh petugas kesehatan maupun pihak rumah sakit, pemberian multivitamin untuk WBP dan petugas, melaksanakan olahraga dan berjemur bagi seluruh WBP, serta tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat bagi siapapun yang memasuki Lapas Banda Naira.

“Vaksinasi bertujuan menambah imun tubuh kita. Ini sangat penting untuk membantu kita terhindar dari COVID -19. Allhamdulilah, semua petugas dan WBP Lapas Banda Naira sudah menjalani vaksinasi dosis I dan II,” terang Hamdani.

Hal senada disampaikan Kepala Subseksi Pembinaan, Rustam Kasoor. “Kami harap seluruh petugas dan WBP Lapas Banda Naira tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penularan COVID-19 walaupun sudah divaksin,” pesannya. (IR)

 

Kontributor: Nally

 

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0