7 Narapidana Akan Ikut Paket C

Bontang – Dinas Pendidikan (Disdik) Bontang menggelar ujicoba ujian nasional (UN) Paket C (setara SMA), di Lapas Klas III Bontang, Bontang Lestari, akhir pekan lalu. Try out itu diikuti oleh tujuh peserta, yang kesemuanya tengah menjalani masa hukuman, di Lapas. Kepala Dinas Pendidikan Dasuki melalui Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan non Formal Disdik Yuti Nurhayati mengatakan, simulasi tersebut diselenggarakan dengan tujuan agar para peserta juga memiliki gambaran daya serap mereka untuk menghadapi ujian paket C. Dia menambahkan, ujian Paket C akan dijadwalkan berlangsung tanggal 4 hingga 7 April mendatang. “Walaupun statusnya warga binaan, tetap harus diberikan kesempatan juga. Tinggal menunggu hasilnya saja, mudah-mudahan nilainya memuaskan,” ujar Yuti. Diterangkan Yuti, teknis pelaksanaan try out di Lapas, tidak jauh berbeda dengan yang biasa diadakan di sekolah pada umumnya. Lembar ujian soal pun menggunakan paper based test (PBT) dan diisi menggunak

7 Narapidana Akan Ikut Paket C
Bontang – Dinas Pendidikan (Disdik) Bontang menggelar ujicoba ujian nasional (UN) Paket C (setara SMA), di Lapas Klas III Bontang, Bontang Lestari, akhir pekan lalu. Try out itu diikuti oleh tujuh peserta, yang kesemuanya tengah menjalani masa hukuman, di Lapas. Kepala Dinas Pendidikan Dasuki melalui Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan non Formal Disdik Yuti Nurhayati mengatakan, simulasi tersebut diselenggarakan dengan tujuan agar para peserta juga memiliki gambaran daya serap mereka untuk menghadapi ujian paket C. Dia menambahkan, ujian Paket C akan dijadwalkan berlangsung tanggal 4 hingga 7 April mendatang. “Walaupun statusnya warga binaan, tetap harus diberikan kesempatan juga. Tinggal menunggu hasilnya saja, mudah-mudahan nilainya memuaskan,” ujar Yuti. Diterangkan Yuti, teknis pelaksanaan try out di Lapas, tidak jauh berbeda dengan yang biasa diadakan di sekolah pada umumnya. Lembar ujian soal pun menggunakan paper based test (PBT) dan diisi menggunakan pensil 2B. Sementara, butir soal yang harus mereka jawab sebanyak 50 sampai 60 soal. Simulasi untuk menghadapi ujian paket C ini, lanjutnya, tidak hanya digelar untuk warga binaan saja. Namun, sebanyak 372 orang dari masyarakat umum juga mengikuti kegiatan serupa yang dipusatkan di SMK Negeri 2 Bontang. “Nah, kalau peserta dari masyarakat umum ini berasal dari beberapa pusat kegiatan belajar mengajar atau PKBM di Bontang. Pelaksanaannya selama 3 hari, tanggal 24, 25, terakhir 27 Maret,” terangnya. Masih menurut Yuti, diharapkan para lulusan Paket C ini bisa bersaing dengan lulusan sekolah regular yang ujiannya dihelat satu bulan kemudian. Ijazah yang diterima oleh peserta Paket C juga bisa digunakan untuk melamar pekerjaan, atau mendaftar ke perguruan tinggi untuk melanjutkan pendidikan.(ram914) Sumber : korankaltim.com

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0