Adu Kreativitas Seni di Kegiatan Api Unggun Jambore Narapidana 2016

Garut, INFO_PAS - Penyalaan api unggun, Kamis (13/10) malam pada kegiatan Jambore Narapidan Untuk Kemanusiaan diramaikan dengan pentas seni yang ditampilkan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) peserta jambore dari masing-masing propinsi. WBP dari DKI Jakarta, Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, Lampung, Riau, dan tuan rumah Jawa Barat saling beradu kreativitas di Lapangan Merdeka Garut. Ada yang menampilkan nyanyian dengan diiringi alat musik, silat dan debus, permainan tradisional, tari modern, perpaduan semapur dengan musik tradisional, serta joged bersama. Bahkan Anton Medan yang kembali hadir usai sehari sebelumnya memotivasi WBP (baca: Jambore Narapidana, Anton Medan Beri Ceramah Motivasi) ikut memberikan pencerahan berbalut puisi. Sebelumnya, pada upacara api unggun, Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM, I Wayan K. Dusak, memuji pelaksana

Adu Kreativitas Seni di Kegiatan Api Unggun Jambore Narapidana 2016
Garut, INFO_PAS - Penyalaan api unggun, Kamis (13/10) malam pada kegiatan Jambore Narapidan Untuk Kemanusiaan diramaikan dengan pentas seni yang ditampilkan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) peserta jambore dari masing-masing propinsi. WBP dari DKI Jakarta, Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, Lampung, Riau, dan tuan rumah Jawa Barat saling beradu kreativitas di Lapangan Merdeka Garut. Ada yang menampilkan nyanyian dengan diiringi alat musik, silat dan debus, permainan tradisional, tari modern, perpaduan semapur dengan musik tradisional, serta joged bersama. Bahkan Anton Medan yang kembali hadir usai sehari sebelumnya memotivasi WBP (baca: Jambore Narapidana, Anton Medan Beri Ceramah Motivasi) ikut memberikan pencerahan berbalut puisi. Sebelumnya, pada upacara api unggun, Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM, I Wayan K. Dusak, memuji pelaksanaan Jambore Narapidana yang berlangsung aman dan tertib. (baca: DirjenPAS: Api Unggun Gelora Semangat Pramuka). "Tertib dan amannya kegiatan menunjukkan seorang Pramuka seperti yang disebutkan dalam Dasa Dharma Pramuka," ujarnya. Usai pentas seni, para peserta jambore bersama-sama menyantap jagung bakar yang secara khusus diberikan oleh Anton Medan.***    

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
1
wow
0