Antisipasi Bahaya HIV/AIDS, Warga Binaan Lapas Tabanan Dites VCT

Antisipasi Bahaya HIV/AIDS, Warga Binaan Lapas Tabanan Dites VCT

Tabanan, INFO_PAS – Dalam upaya meningkatan pelayanan bagi Warga Binaan, khususnya dalam hal kesehatan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan kembali laksanakan Voluntary Counseling and Testing (VCT) bagi 50 Warga Binaan, Selasa (17/9). Bertempat di Aula Candra Prabhwa Lapas Tabanan, kegiatan ini bertujuan mendeteksi seini mungkin serta membantu mencegah, merawat, dan mengobati jika ada Warga Binaan yang positif mengidap HIV.

“Terdapat banyak penyebab sesorang bisa mengidap HIV, terutama yang aktif secara seksual, seperti bergonta-ganti pasangan atau berhubungan seks tanpa alat kontrasepsi,” terang Dokter Lapas Tabanan, dr. Tresna.

Pada kegiatan ini, Lapas Tabanan bekerja sama dengan Puskesmas Tabanan III. Dalam pelaksanaan VCT, terdapat beberapa prosedur dan layanan ini bersifat sangat rahasia. Hal yang pertama dilakukan adalah konseling di mana para Warga Binaan akan dikonseling oleh petugas. Setelah itu, pemeriksaan secara Rapid Test di mana akan diambil sampel darah Warga Binaan. Adapun hasil pemeriksaan akan keluar satu pekan setelah pelaksanaan tes.

Kepala Lapas Tabanan, Muhamad Kameily, mengungkapkan VCT merupakan salah satu bentuk pemenuhan hak-hak dasar Warga Binaan. “Kami berusaha semaksimal mungkin untuk memenuhi segala hak-hak dasar mereka. Dengan terpenuhinya hak-hak dasar tersebut, tentunya kami dapat menyelenggarakan segala kegiatan pembinaan yang ada,” tutupnya. (IR)

 

 

Kontributor: Lapas Tabanan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0