Bangun Integritas, Lapas Rangkasbitung Susun Rencana Aksi Pembangunan ZI

Bangun Integritas, Lapas Rangkasbitung Susun Rencana Aksi Pembangunan ZI

Rangkasbitung, INFO_PAS – Sebagai upaya meningkatkan pelayanan publik menuju clean and good governance, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Rangkasbitung melalui Tim Kerja Pembangunan  Zona Integritas menuju menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) melaksanakan penyusunan rencana aksi. Kegiatan berlangsung di ruang rapat lantai II Lapas Rangkasbitung, Kamis (10/2).

Turut hadir dalam kegiatan, Kepala Lapas (Kalapas) Kelas III Rangkasbitung, Ketua Tim Pembangunan ZI, dan Enam Ketua Kelompok Kerja beserta anggota. Pada kesempatan ini, didiskusikan terkait penyusunan rencana aksi, rencana kerja, dan target prioritas dalam Pembangunan ZI menuju WBK di Lapas Kelas III Rangkasbitung.

Kalapas Kelas III Rangkasbitung, Budi Ruswanto menyampaikan bahwa Tim Kerja Pembangunan ZI harus segera menyusun dan melaksanakan langkah-langkah agar tujuan dan sasaran dari Pembangunan ZI dapat tercapai. Menurutnya, saat ini jajarannya sudah tidak bisa lagi bersantai dan mengadopsi pola lama, diperlukan adanya perubahan fundamental terhadap layanan yang diberikan kepada masyarakat. Semuanya, menurut Budi, perlu menerapkan tata nilai Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, dan Inovatif (PASTI).

“Pertanyaannya, kita bisa PASTI atau tidak? Oleh karena itu kita bangun, kita susun ini semua, susun rencana aksi, rencana kerja, dan target prioritasnya, sisanya tinggal melaksanakan dan implementasi saja. Insya Allah stigma menjadi lebih positif,” tegas Kalapas.

Senada dengan Kalapas, Ketua Pembangunan Zona Integritas, Eka Yogaswara mengatakan bahwa konsistensi dan perubahan harus dibangun melalui enam area perubahan. Ia menginginkan adanya aksi nyata sesuai dokumen yang telah disusun bersama-sama.

“Harus berlaku ke semua pegawai, jika ada resistensi harus dapat kita kelola dengan baik, supaya juga ikut mendukung karena pembangunan ini kan buat semuanya. Peningkatakan layanan sesuai dengan tujuan dan sasaran ZI, jadi kita segera impelementasikan sesuai kalender kerja pembangunan ZI,” ujar Yoga. (prv)

 

Kontributor: Rahmat Setiawan/pratamadzyogas

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0