Bapas Kediri Pantau 2 Anak di PSMP Antasena Magelang

Magelang, INFO_PAS – Petugas Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Kediri menyambangi Panti Sosial Marsudi Putra (PSMP) Antasena Magelang, Jumat (6/4). Mereka adalah Kepala Bapas Kediri, Yuyun Nurliana, beberapa Pembimbing Kemasyarkatan (PK), dan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Bapas Kediri. Kedatangan para petugas Bapas Kediri untuk melaksanakan monitoring dan evaluasi terhadap dua klien anak yang berdasarkan putusan hakim melaksanakan pembinaan di lembaga pemerintah ini, sesuai dengan rekomendasi PK Bapas Kediri. Selain itu, kunjungan juga untuk meningkatkan jejaring serta melaksanakan MoU dengan PSMP Antasena Magelang. “Kami menitipkan anak-anak agar selama berada di PSMP Antasena diberikan pengawasan, bimbingan, dan motivasi sehingga menjadi anak yang lebih baik, mempunyai semangat, serta penuh dengan inovasi demi kemajuan dirinya dan kebaikan keluarga,” tutur Yuyun. Tak lupa, ia berpesan kepada anak-anak agar selalu mentaati semua peraturan yang t

Bapas Kediri Pantau 2 Anak di PSMP Antasena Magelang
Magelang, INFO_PAS – Petugas Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Kediri menyambangi Panti Sosial Marsudi Putra (PSMP) Antasena Magelang, Jumat (6/4). Mereka adalah Kepala Bapas Kediri, Yuyun Nurliana, beberapa Pembimbing Kemasyarkatan (PK), dan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Bapas Kediri. Kedatangan para petugas Bapas Kediri untuk melaksanakan monitoring dan evaluasi terhadap dua klien anak yang berdasarkan putusan hakim melaksanakan pembinaan di lembaga pemerintah ini, sesuai dengan rekomendasi PK Bapas Kediri. Selain itu, kunjungan juga untuk meningkatkan jejaring serta melaksanakan MoU dengan PSMP Antasena Magelang. “Kami menitipkan anak-anak agar selama berada di PSMP Antasena diberikan pengawasan, bimbingan, dan motivasi sehingga menjadi anak yang lebih baik, mempunyai semangat, serta penuh dengan inovasi demi kemajuan dirinya dan kebaikan keluarga,” tutur Yuyun. Tak lupa, ia berpesan kepada anak-anak agar selalu mentaati semua peraturan yang telah ditetapkan dan juga mempunyai disiplin yang tinggi dalam semua kegiatan. [caption id="attachment_59369" align="aligncenter" width="169"] monitoring Bapas Kediri[/caption] Sebelumnya, Kepala PSMP Antasena Magelang, Ruh Sanyoto, mengapresiasi kepedulian pimpinan serta PK Bapas Kediri terhadap para kliennya yang kini sedang menjalani penggodokan mental di PSMP Antasena Magelang. “Kami sangat mengapresiasi PK yang telah memberikan rekomendasi sebagai wujud dari kepercayaan untuk menitipkan kliennya di PSMP Antasena agar mendapatkan bimbingan serta pembinaan. Semoga PSMP Antasena mampu memberikan yang terbaik untuk anak-anak yang berhadapan dengan hukum,” harapnya. Pada kesempatan itu, salah satu CPNS Bapas Kediri, Dian Purnama, memberikan motivasi yang dikemas dalam bentuk permainan-permainan ringan dan menyenangkan bagi anak, namun mempunyai suatu tujuan yang jelas bahwa merek abisa berubah. “Dengan berbekal semangat, doa, keyakinan, dan kemauan yang kuat, maka segalanya akan dapat dicapai,” tuturnya. Sebelum meninggalkan lokasi, rombongan Bapas Kediri melakukan peninjauan terhadap lokasi sebagai tempat kegiatan bagi anak-anak.     Kontributor: Idha WS

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0