Bappenas Teliti Pembangunan Hukum dan Regulasi di Lapas Perempuan Malang

Malang, INFO_PAS – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Perempuan Malang, Anis Joeliati, menyambut baik kedatangan tim dari Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia (Bappenas) ke lapas tersebut, Jumat (27/1). Kunjungan kerja ini dimaksudkan untuk melakukan wawancara berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan pembangunan hukum dan regulasi yang telah dilakukan di Lapas Perempuan Malang. “Terima kasih sudah berkenan untuk berkunjung di rumah kami ini. Harapan kami semoga pelaksanaan kegiatan pembangunan hukum dan regulasi, khususnya dalam pelaksanaan Rencana Kerja 2017 bisa berjalan dengan baik, khusunya di Lapas Perempuan Malang ini,” harap Kalapas. Prahesti Pandanwangi selaku Direktur Hukum dan Regulasi Bappenas merasa senang bisa berkunjung ke Lapas Perempuan Malang. “Ternyata Lapas Perempuan ini sudah bagus sekali, bersih, tempatnya nyaman, petugasnya ramah, apalagi sudah masuk predikat ISO 9001:2008. Ini sebuah predikat yang sangat memba

Bappenas Teliti Pembangunan Hukum dan Regulasi di Lapas Perempuan Malang
Malang, INFO_PAS – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Perempuan Malang, Anis Joeliati, menyambut baik kedatangan tim dari Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia (Bappenas) ke lapas tersebut, Jumat (27/1). Kunjungan kerja ini dimaksudkan untuk melakukan wawancara berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan pembangunan hukum dan regulasi yang telah dilakukan di Lapas Perempuan Malang. “Terima kasih sudah berkenan untuk berkunjung di rumah kami ini. Harapan kami semoga pelaksanaan kegiatan pembangunan hukum dan regulasi, khususnya dalam pelaksanaan Rencana Kerja 2017 bisa berjalan dengan baik, khusunya di Lapas Perempuan Malang ini,” harap Kalapas. Prahesti Pandanwangi selaku Direktur Hukum dan Regulasi Bappenas merasa senang bisa berkunjung ke Lapas Perempuan Malang. “Ternyata Lapas Perempuan ini sudah bagus sekali, bersih, tempatnya nyaman, petugasnya ramah, apalagi sudah masuk predikat ISO 9001:2008. Ini sebuah predikat yang sangat membanggakan dan harus dipertahankan,” pesannya. Ia pun berharap hasil kunjungan ini dapat menjadi bahan masukan bagi Bappenas dalam pembuatan kebijakan lingkup hukum dan regulasi di masa mendatang.     Kontributor: Lapas Perempuan Malang

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0