Berdayakan Warga Binaan, Lapas Atambua Perluas Lahan untuk Penanaman Padi

Atambua, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Atambua kembali lakukan perluasan lahan untuk ditanami padi sebagai kelanjutan dari program pemberdayaan Warga Binaan. Hal ini juga mendukung program ketahanan pangan yang digagas oleh Presiden RI, Prabowo Subianto melalui Astacita serta 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto.
Untuk itu, pada Jumat (31/1) Pelaksana Tugas Kepala Lapas Atambua, Lalu Jumaidi, melalui Kepala Subseksi Kegiatan Kerja, Andra Sukabir, dampingi 11 Warga Binaan menambah lahan dengan membuka lahan baru seluas 1.300 m² untuk penanaman padi. Perluasan lahan dilakukan dengan menggunakan traktor guna merotasi lahan rawa untuk siap ditanam padi.
"Ini cara kami mengoptimalkan pemanfaatan lahan rawa bisa menjadi solusi dalam peningkatan produksi padi di Lapas Atambua," jelas Andra.
Andra menambahkan program pembinaan kemandirian di bidang pertanian ini diharapkan tidak hanya menghasilkan panen yang mencukupi kebutuhan pangan Warga Binaan, tetapi juga memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar dan meningkatkan Penerimaan Negara Bukan Pajak. "Kegiatan ini merupakan wujud nyata pembinaan pemberdayaan Warga Binaan untuk meningkatkan keterampilan kerja sebagai petani sekaligus mendukung program ketahanan pangan sesuai visi dan misi Kabinet Merah Putih," tambahnya.
Program pembinaan ini diharapkan menjadi bekal bagi Warga Binaan ketika selesai menjalani masa pidana di Lapas Atambua dan kembali ke tengah masyarakat. Mereka diharapkan mampu berkarya dengan kemampuan kerja yang dimiliki dan berkontribusi positif bagi masyarakat. (IR)
Kontributor: Lapas Atambua
What's Your Reaction?






