Berikan Pembinaan Berkesinambungan, Lapas Sampit Kembali Tabur Benih Ikan Lele
Sampit, INFO_PAS – Program pembinaan kemandirian bagi Warga Binaan Pemasyarakan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sampit di antaranya adalah program budidaya ikan air tawar. Petugas dan WBP Lapas Sampit kembali melakukan penaburan benih ikan lele, Selasa (13/7).
Setyo Sukismo selaku Kepala Subbagian Kegiatan Kerja Lapas Sampit mengatakan kegiatan budidaya ikan di Lapas Sampit saat ini meliputi budidaya ikan lele, ikan patin, dan ikan nila. Hasil dari budidaya tersebut telah mampu dipasarkan, baik kepada internal maupun kepada konsumen di luar Lapas yang secara rutin membeli hasil budidaya ikan di Lapas Sampit.
“Saat ini kami telah memiliki empat kolam besar dengan sistem bioflog dan dua kolam kecil sebagai tempat khusus untuk anakan ikan. Hari ini kami kembali membeli sekaligus menaburkan benih ikan lele kembali sebanyak 3.000 ekor yang kemudian akan kami pelihara sebagai bentuk konsistensi program pembinaan kemandirian bagi para WBP,” tutur Setyo.
Kepala Lapas (Kalapas) Sampit, Agung Supriyanto, mengapresiasi jajaran kegiatan kerja dan seluruh jajaran Lapas Sampit yang terus meningkatkan kinerjanya dengan melakukan program pembinaan demi meningkatkan kualitas para WBP agar menjadi insan yang aktif, produktif, dan mandiri. Ia mengakui budidaya ikan air tawar di Lapas Sampit telah berlangsung lama dan berkesinambungan.
“Membuat program pembinaan kemandirian tidaklah sulit, namun yang lebih sulit dan harus dilakukan adalah program pembinaan itu harus mampu berjalan terus secara konsisten dan kontinyu sehingga program mampu berkelanjutan dengan baik serta menjadi usaha yang mampu memberikan kontribusi positif bagi mendukung Penerimaan Negara Bukan Pajak,” pungkas Kalapas. (prv)
Kontributor: Lapas Sampit