Bersama Kadispora Sulteng, Kepala LPKA Palu Buka Turnamen Catur Terbuka Piala Gubernur dan Piala M.T. Abdullah

Palu, INFO_PAS – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu mendapat kehormatan tersendiri dalam Turnamen Catur Terbuka Piala Gubernur dan Piala M.T Abdullah yang dimulai Sabtu (6/8). Pasalnya, Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun, beserta Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Sulawesi Tengah, Irvan Aryanto, berkesempatan melangkahkan bidak perdana yang menandai dibukanya turnamen dalam menyemarakkan Hari Ulang Tahun Ke-77 Republik Indonesia.
Kegiatan yang bertempat di Auditorium H. Kiesman Abdullah Kampus STIA Panca Marga Palu ini terlaksana atas inisiasi Yayasan Patriot Pembangunan Panca Marga Palu bekerja sama dengan Pengurus Provinsi Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Pengprov Percasi) Sulawesi Tengah. Rencananya, turnamen tersebut akan berlangsung hingga Minggu (8/8).
Kepala LPKA Palu sendiri yang merupakan Koordinator Persatuan Catur Pengayoman Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah sebelumnya telah menjalin kerja sama dengan Pengprov Percasi Sulawesi Tengah. Kedua pihak berkomitmen dalam hal pembinaan atlet catur daerah, khususnya Anak Berhadapan dengan Hukum di LPKA Palu.
“Pastinya kami akan dorong Anak di LPKA Palu untuk mengembangkan bakatnya dalam permainan catur. Semoga hal tersebut mendukung pemerintah daerah untuk membangun sumber daya manusianya,” harap Revanda.
Pada momen yang sama, Muhammad Nasir selaku Ketua Umum Pengprov Percasi Sulawesi Tengah menjelaskan pihaknya terus upayakan untuk membangun kesuksesan catur di Sulawesi Tengah. “Kami telah jalin kerja sama dengan LPKA Palu, tempat anak-anak menjalani masa pembinaan karena melanggar hukum. Tidak menutup kemungkinan ada yang memiliki potensi menjadi atlet catur profesional. Mereka akan kami bina dengan baik agar ke depan dapat mengikuti kegiatan seperti saat ini. Harapan kami menjadikan daerah ini sebagai gudang atlet berprestasi dapat terpenuhi dengan cepat,” harapnya.
Selanjutnya, Kepala LPKA Palu dan Kadispora Provinsi Sulawesi Tengah saling beradu catur yang menandakan dibukanya turnamen tersebut. “Kami sangat tersanjung atas niat dari LPKA Palu bersama Percasi Sulawesi Tengah. Ini akan segera kami sampaikan kepada gubernur. Tentu daerah ini akan lebih maju jika kita lakukan pembinaan serius kepada setiap anak, terutama yang berada di LPKA,” tegas Irvan. (IR)
Kontributor: LPKA Palu
What's Your Reaction?






