Dir. Yantah & Basan Baran Tengok Industri Plastik Lapas Cikarang
Cikarang, INFO_PAS – Direktur Pelayanan Tahanan dan Pengelolaan Benda Sitaan dan Barang Rampasan Negara, Wahiddin, didampingi oleh Kepala Sub Direktorat Pelayanan Tahanan, Abu Zeid, menyambangi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cikarang, Rabu (4/10). Kedatangan tersebut untuk meninjau kondisi lapas dan kegiatan kerja sentra industri plastik di Lapas Cikarang.
Wahiddin juga menyempatkan diri untuk melihat secara langsung pelbagai kegiatan kerja yang ada di Lapas Cikarang seperti laundry, jahit, pembuatan kerajinan tangan, dll. “Lapas Cikarang memang memiliki banyak macam kegiatan pembinaan keterampilan, namun yang paling menarik perhatian saya adalah industri plastik molding injection yang ada di bengkel kerja lapas,†tutur Wahiddin.
Bersama Kepala Lapas Cikarang, Kadek Anton, Wahiddin, menyaksikan kegiatan industri plastik Lapas Cikarang mulai dari bahan baku, proses pencetakan, hingga finishing seraya diperkenalkan dengan produk-pro
Cikarang, INFO_PAS – Direktur Pelayanan Tahanan dan Pengelolaan Benda Sitaan dan Barang Rampasan Negara, Wahiddin, didampingi oleh Kepala Sub Direktorat Pelayanan Tahanan, Abu Zeid, menyambangi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cikarang, Rabu (4/10). Kedatangan tersebut untuk meninjau kondisi lapas dan kegiatan kerja sentra industri plastik di Lapas Cikarang.
Wahiddin juga menyempatkan diri untuk melihat secara langsung pelbagai kegiatan kerja yang ada di Lapas Cikarang seperti laundry, jahit, pembuatan kerajinan tangan, dll. “Lapas Cikarang memang memiliki banyak macam kegiatan pembinaan keterampilan, namun yang paling menarik perhatian saya adalah industri plastik molding injection yang ada di bengkel kerja lapas,†tutur Wahiddin.
Bersama Kepala Lapas Cikarang, Kadek Anton, Wahiddin, menyaksikan kegiatan industri plastik Lapas Cikarang mulai dari bahan baku, proses pencetakan, hingga finishing seraya diperkenalkan dengan produk-produk hasil industri lapas.
“Kami telah bekerja sama dengan PT. Glory Karsa Abadi, jadi tidak ada masalah dalam hal pemasarannya,†ujar Kadek.
Lapas Cikarang sendiri merupakan salah satu dari lapas industri yang dipilih oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan agar menjadi lapas yang lebih produktif dan mampu memberikan bekal keterampilan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) sehingga setelah bebas nanti dapat menjadi manusia yang lebih mandiri.
“Kedepannya kami akan meningkatkan lagi produktivitas di Lapas Cikarang sehingga nantinya akan lebih banyak lagi WBP yang memiliki keterampilan di bidang industri plastik,†janji Kadek.
Â
Kontributor: Lapas Cikarang