Divisi Pemasyarakatan Yogyakarta Ikuti Teleconference Penanggulangan COVID-19

Divisi Pemasyarakatan Yogyakarta Ikuti Teleconference Penanggulangan COVID-19

Yogyakarta, INFO_PAS - Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadiv PAS) Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham D.I. Yogyakarta, Gusti Ayu Putu Suwardani, beserta jajaran di Divisi Pemasyarakatan mengikuti kegiatan teleconference Arahan Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Plt. Dirjen PAS) Upaya Pencegahan Penyebaran Corona Virus Disease (COVID-19) di Ruang Rapat Divisi Pemasyarakatan, Selasa (17/3). Kegiatan ini dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan yang diikuti oleh seluruh Divisi Pemasyarakatan serta Satuan Kerja Pemasyarakatan di Indonesia dan disiarkan secara langsung.

Dalam pengarahannya, Plt. Dirjen PAS, Nugroho, menjelaskan empat langkah yang harus dilakukan sebagai upaya menghadapi COVID-19, yaitu: pencegahan, penanganan, pengendalian dan pemulihan. Tindakan pencegahan dan penanganan dilaksanakan di wilayah kuning, yaitu Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang belum terdapat kasus COVID-19. Sedangkan pengendalian dan penanganan diterapkan pada wilayah merah, yang terdeteksi atau terdapat kasus COVID-19.

Nugroho menitikberatkan pada tindakan pencegahan, karena sampai saat ini belum dideteksi adanya kasus COVID-19 pada UPT Pemasyarakatan. Ia memerintahkan sosialisasi dan edukasi pencegahan Virus Corona, penyediaan sarana penunjang higienitas, melakukan pemeriksaan suhu tubuh kepada pengunjung, petugas dan warga binaan, serta melakukan pembersihan lingkungan menggunakan cairan disinfektan. Untuk penanganan, pengendalian dan pemulihan, seluruh UPT Pemasyarakatan juga diimbau untuk bersikap tenang, mematuhi prosedur yang berlaku, dan berkordinasi secara intensif dengan pihak berwenang yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Menindaklanjuti arahan Plt. Dirjen PAS, Kadiv PAS D.I. Yogyakarta menyatakan siap memperketat pengawasan terhadap Jajaran UPT Pemasyarakatan di wilayahnya. Pihaknya mengaku telah menggelar Rapat Koordinasi dengan Jajaran Kepala UPT Pemasyarakatan, baik melalui pertemuan tatap muka, maupun melalui komunikasi online.

“Kita tingkatkan kewaspadaan, bukan berarti paranoid. Tenaga kesehatan di tiap UPT juga kita libatkan penuh, agar upaya pencegahan yang dilakukan terjamin validitasnya.” ujar Gusti Ayu.

 

Kontributor: Divisi Pemasyarakatan Yogyakarta

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0