Divpas Maluku Bahas Kebutuhan Sarpras dan Peningkatan Kelas Beberapa UPT

Divpas Maluku Bahas Kebutuhan Sarpras dan Peningkatan Kelas Beberapa UPT

Ambon, INFO_PAS – Divisi Pemasyarakatan (Divpas) Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Maluku kembali membahas beberapa program yang akan dilakukan dalam waktu dekat, Senin (21/2). Hal-hal yang dibahas antara lain program penanaman tanaman ketahanan pangan di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan, usulan kebutuhan sarana prasarana (sarpras), upaya peningkatan kelas, relokasi beberapa UPT untuk meningkatkan efektivitas pelaksanaan tugas, serta beberapa program penegakan keamanan dan ketertiban di UPT.

Dipimpin Pelaksana Tugas Kepala Divpas Maluku, Saiful Sahri, pertemuan tersebut diikuti seluruh jajaran Divpas Maluku dengan melibatkan Bagian Keuangan serta Bagian Perencanaan dan Pelaporan Kanwil Kemenkumham Maluku. “Pertemuan ini merupakan tindak lanjut hasil teleconference dengan Pak Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan beberapa waktu lalu terkait usulan kebutuhan sarpras di UPT. Kanwil sebagai supporting unit harus melakukan pemetaan terhadap kebutuhan UPT, baik terkait sarpras, peningkatan kelas, maupun relokasi UPT untuk meningkatkan efektivitas kinerja,” terang Saiful.

Menurut Saiful, beberapa waktu lalu hal tersebut telah dibicarakan antara para pimpinan tinggi, dalam hal ini para Kepala Divisi dan Kepala Kanwil, di mana hasil pembicaraan tersebut harus segera ditindaklanjuti bagian terkait. “Buat telaahan UPT mana yang harus diusulkan peningkatan kelas, mana yang harus direlokasi sesuai kondisi riil di lapangan,” tambahnya.

Selain itu, Divpas Maluku juga membahas beberapa kegiatan Satuan Operasional Kepatuhan Internal dan program penanaman tanaman ketahanan pangan yang akan dilakukan di beberapa UPT. Menurut Saiful, giat tersebut merupakan tindak lanjut dikeluarkannya Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI Nomor: M.HH-1.PR.01.03 Tahun 2022 tentang Target Kinerja Kemenkumham yang di dalamnya terdapat target kinerja Divpas yang harus dilaksanakan.

“Target kinerja sudah keluar. Tiap subbidang mulai bergerak untuk menyiapkan data dukungnya sejak awal agar dapat terpenuhi seluruhnya untuk triwulan I,” pesan Saiful. (IR)

 

Kontributor: Divpas Maluku

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
1
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0