Gelar Razia Serentak, Rutan Batang Steril Narkoba
Batang, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Batang menggelar razia serentak di blok hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Sabtu (14/12). Razia yang digelar pada malam hari ini dipimpin langsung Kepala Rutan (Karutan) Batang, Yusup Gunawan, diikuti para pejabat administrasi, anggota jaga, dan staf.
Setelah mendapat pengarahan, petugas langsung menyisir Blok Bougenvile yang berisi 15 kamar. Seluruh barang dan badan diperiksa, termasuk saluran air dan tempat jemuran. Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Batang, Dhoni Arib Setiawan, menjelaskan dari razia tersebut tidak ditemukan narkoba maupun obat-obatan terlarang.
"Hasil razia tidak ditemukan narkoba dan obat terlarang, hanya ditemukan barang-barang, seperti tali, amplas, dan botol bekas," jelas Dhoni.
Sementara itu, Karutan Batang, Yusup Gunawan, menjelaskan razia yang dilaksanakan merupakan tindak lanjut Surat Edaran Direktur Jenderal Pemasyarakatan Nomor: PAS-PK.02.10.01-1442 tanggal 12 Desember 2019 tentang Pencegahan dan Penindakan Terhadap Peredaran Gelap Narkoba di Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan.
"Sebenarnya kami sudah melaksanakan razia rutin setiap hari dengan sasaran kamar WBP secara acak. "Alhamdulillah, hasil razia steril narkoba. Smoga Rutan Batang selalu bersih dari narkoba serta keadaan selalu kondusif dan aman," harap Yusup.
Kontributor: Amien