Jajaran Struktural Lapas Sampit Aktif Pantau Langsung Blok WBP

Jajaran Struktural Lapas Sampit Aktif Pantau Langsung Blok WBP

Sampit, INFO_PASPejabat struktural Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sampit kembali melakukan kontrol langsung keadaan blok hunian Lapas, Selasa (4/5). Menurut M. Lirpan selaku Kepala Seksi (Kasi) Keamanan dan Ketertiban, para pejabat struktural di bidang apapun wajib berperan aktif dalam pengamanan yang salah tugasnya adalah melakukan monitoring langsung keadaan blok hunian Lapas.

"Para pejabat struktural mempunyai tugas untuk melihat langsung sarana prasarana keamanan, kebersihan, sanitasi, perikehidupan, kesehatan, dan melakukan pendekatan persuasif sekaligus motivasi para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) secara langsung pada seluruh blok hunian Lapas. Hal ini merupakan upaya deteksi dini yang kami lakukan bersama,” terang Lirpan.

Setelah kontrol langsung ke blok hunian A, B, C, D, E serta blok perempuan, secara keseluruhan kebersihan terjaga dengan baik. Para WBP mampu melaksanakan tata tertib Lapas dan dukungan sarana prasarana keamanan yang masih cukup memadai.

Kepala Lapas Sampit, Agung Supriyanto, turut memantau langsung monitoring para pejabat struktural ke blok hunian. Ia memberikan apresiasianya atas peran aktif semua pejabat struktural secara berkesinambungan yang terjun langsung dalam mendukung keamanan.

"Ini membuktikan seluruh jajaran Lapas Sampit telah bersinergi, kompak, serta bersama-sama dan bahu-membahu mendukung semua program yang telah dicanangkan di bidang manapun. Ini juga merupakan salah satu strategi bersama dalam melakukan deteksi dini serta upaya mengatasi berbagai kendala dalam tugas. Semua akan terasa ringan dan lebih maksimal apabila semua pekerjaan kita lakukan secara bersama-sama karena bersama kita bisa,” tegas Agung. 

Sebagai tindak lanjut, Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal dibantu regu pengamanan Lapas langsung mengadakan penggeledahan di blok hunian. Yang menjadi sasaran penggeledahan adalah Blok B dari kamar 1-11 dengan melibatkan delapan petugas. Pengeledahan rutin ini meliputi badan, kamar hunia, dan lingkungan sekitar sebagai upaya deteksi dini berupa pencegahan kepemilikan barang-barang terlarang oleh para WBP yang dapat menimbulkan potensi gangguan keamanan dan ketertiban di Lapas.

“Kami berhasil menyita satu ponsel, satu charger, satu terminal kabel, satu sendok stainless, satu set kartu permainan, dan tiga korek api gas untuk selanjutnya kami lakukan pendalaman, pendataan, dan pemusnahan sesuai ketentuan yang berlaku,” terang Kasi Keamanan dan Ketertiban, M. Lirpan.  

Apresiasi pun disampaikan kepada jajaran keamanan dan ketertiban dan seluruh petugas atas upaya deteksi dini ini. Ke depannya Lapas Sampit akan terus lakukan berbagai cara sebagai deteksi dini serta mencegah masuknya barang-barang terlarang agar tak dimiliki para WBP demi mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban di Lapas Sampit. (IR)

 

 

 

Kontributor: Lapas Sampit

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0