JFU Ditjen PAS Monitoring Rutan Garut
Garut, INFO_PAS – Dua Jabatan Fungsional Umum bagian Perlengkapan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Fikri Agus Riyadi dan Candra Kushendar, melakukan monitoring ke Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Garut, Kamis (7/5). Keduanya meninjau langsung lingkungan perkantoran rutan dan blok hunian dengan didampingi Kepala Rutan (Karutan) Garut, Sopian, dan Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Feri Hermawan.
“Kunjungan ini dalam rangka monitoring Penyusunan Rencana Kebutuhan BMN (Barang Milik Negara) di Rutan Garut untuk tahun anggaran 2016 dan 2017,†papar Sopian.
Lebih lanjut, Karutan menjelaskan bahwa Rutan Garut masih minim sarana prasarana pengamanan, diantaranya tidak tersedia handy talky, alat pemadam, tongkat kejut, senjata, borgol, metal detector, lonceng, dll.
“Dengan adanya monitoring langsung ke lapangan, diharapkan Rutan Garut kedepannya akan lebih baik lagi dengan terlengkapinya pengadaan BMN yang akan mendukung peningkatan
Garut, INFO_PAS – Dua Jabatan Fungsional Umum bagian Perlengkapan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Fikri Agus Riyadi dan Candra Kushendar, melakukan monitoring ke Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Garut, Kamis (7/5). Keduanya meninjau langsung lingkungan perkantoran rutan dan blok hunian dengan didampingi Kepala Rutan (Karutan) Garut, Sopian, dan Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Feri Hermawan.
“Kunjungan ini dalam rangka monitoring Penyusunan Rencana Kebutuhan BMN (Barang Milik Negara) di Rutan Garut untuk tahun anggaran 2016 dan 2017,†papar Sopian.
Lebih lanjut, Karutan menjelaskan bahwa Rutan Garut masih minim sarana prasarana pengamanan, diantaranya tidak tersedia handy talky, alat pemadam, tongkat kejut, senjata, borgol, metal detector, lonceng, dll.
“Dengan adanya monitoring langsung ke lapangan, diharapkan Rutan Garut kedepannya akan lebih baik lagi dengan terlengkapinya pengadaan BMN yang akan mendukung peningkatan kinerja dan situasi kondusif di lingkungan Rutan Garut,†harapnya. (IR)
Â
Â
Kontributor: Iwan & Averoes