Kalapas Gunung Sugih Kukuhkan WBP Kader Jumantik

Gunung Sugih, INFO_PAS - Tingginya angka kejadian demam berdarah di wilayah kerja Puskesmas Gunung Sugih, termasuk lembaga pemasyarakatan (lapas) menjadi perhatian khusus Lapas Gunung Sugih dengan tingginya jumlah hunian narapidana yang sedang menjalani pidana. Untuk itu, pihak lapas bersama Pemerintah Daerah Lampung Tengah mengukuhkan kader jumantik narapidana, Senin (9/7) di aula lapas. Pengukuhan ini dilaksanaan bersamaan dengan sosialisasi dan peningkatan kapasitas kader jumantik dalam upaya pencegahan penyakit demam berdarah di Lapas Gunung Sugih. Seperti dikatakan Kepala Lapas (Kalapas) Gunung Sugih, Syarpani, kader jumantik merupakan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang sukarela memantau keberadaan nyamuk aedes aegypti di lok Hhuniannya "Hari ini saya melantik kader jumantik karena kami prihatin dengan tingginya pasien demam berdarah di wilayah Gunung Sugih. Kami mencegah sebelum terkena wabah. Kader ini adalah WBP yang dilatih dan ditunjuk berd

Kalapas Gunung Sugih Kukuhkan WBP Kader Jumantik
Gunung Sugih, INFO_PAS - Tingginya angka kejadian demam berdarah di wilayah kerja Puskesmas Gunung Sugih, termasuk lembaga pemasyarakatan (lapas) menjadi perhatian khusus Lapas Gunung Sugih dengan tingginya jumlah hunian narapidana yang sedang menjalani pidana. Untuk itu, pihak lapas bersama Pemerintah Daerah Lampung Tengah mengukuhkan kader jumantik narapidana, Senin (9/7) di aula lapas. Pengukuhan ini dilaksanaan bersamaan dengan sosialisasi dan peningkatan kapasitas kader jumantik dalam upaya pencegahan penyakit demam berdarah di Lapas Gunung Sugih. Seperti dikatakan Kepala Lapas (Kalapas) Gunung Sugih, Syarpani, kader jumantik merupakan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang sukarela memantau keberadaan nyamuk aedes aegypti di lok Hhuniannya "Hari ini saya melantik kader jumantik karena kami prihatin dengan tingginya pasien demam berdarah di wilayah Gunung Sugih. Kami mencegah sebelum terkena wabah. Kader ini adalah WBP yang dilatih dan ditunjuk berdasarkan hasil penilaian dari tim medis puskesmas," ujar Syarpani. Ia pun berterima kasih kepada tim dari Puskesmas Gunung Sugih atas kerja sama dalam kegiatan ini. “Kamiakui dengan kapasitan lapas yang overcrowded tentu berdampak terhadap kebersihan lingkungan. Maka, pelatihan ini sangat penting demi terwujudnya lapas bebas dari segala macam penyakit,” tegas pria yang baru saja menerima bantuan obat obatan dari Dinas Kesehatan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah ini. [caption id="attachment_62259" align="aligncenter" width="225"] pengukuhan kader jumantik[/caption] Sementara itu, Kepala Puskesmas Gunung Sugih, Yanti, mengatakan tugas para kader jumantik adalah memantau keberadaan nyamuk di tempat penampungan air, mengecek keberadaan pakaian yang tergantung, mengecek kolam ikan bebas jentik dan ruangan kosong agar bebas jentik, serta membuat laporan secara rutin ke puskesmas "Tugas kader menjaga kebersihan tempat tempat yang telah ditentukan dibawah bimbingan petugas lapas sertamembuat lapora secara berkala kepada kami," ujar Yanti. Kerja sama ini merupakan upaya kesekian kali dari Lapas Gunung Sugih dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan yang optimal. Adapun kerja sama yang sudah berjalan diantaranya pemeriksaan kesehatan rutin dari puskesmas dua kali dalam seminggu oleh dokter puskesmas, pemeriksaan TB paru, pemeriksaan hepatitis HIV dan AIDS,  pemeriksaan urin anti narkoba, pemeriksaan dan penyuluhan germas, serta pemberantasan stunting dengan pemenuhan jamban sehat di wilayah kerja puskesmas dengan mengikuti pelatihan STBM Stunting di Dinas Kesehatan Provinsi yang disponsori oleh Kementerian Kesehatandengan peserta Kalapas dan Tim Forkompinda Lampung Tengah.     Kontributor: Suryanto

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0