Kanwil Ditjenpas Maluku Bangun Kolaborasi Strategis dengan Sekda Maluku Jelang Hari Bakti Pemasyarakatan

Ambon, INFO_PAS – Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Maluku terus perkuat sinergi dengan pemerintah daerah. Seperti terlihat pada Jumat (11/4) saat Kepala Kanwil Ditjenpas Maluku, Ricky Dwi Biantoro, didampingi Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (Ka. LPKA) Kelas II Ambon, Kurniawan Wawondos, sambangi Kantor Gubernur Maluku untuk bersilaturahmi dan membangun kolaborasi strategis bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Maluku, Sadli Ie.
Kegiatan tersebut juga bagian dari rangkaian menyambut Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-61 yang puncaknya diperingati pada 28 April 2025. Sekda Provinsi Maluku diundang untuk hadir langsung pada peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-61 yang akan dipusatkan di LPKA Ambon.
Ricky menerangkan Kanwil Ditjenpas Maluku telah menyiapkan berbagai kegiatan sosial. Salah satu yang menjadi perhatian utama adalah penyelenggaraan pasar murah yang akan melibatkan Dinas Pertanian dan Perdagangan. "Kami akan menggelar bazar dan pasar murah dengan menggandeng Dinas Pertanian dan Perdagangan. Masyarakat sekitar dan para pegawai akan kami undang untuk ikut serta. Ini adalah bentuk nyata pengabdian kami kepada masyarakat," jelas Ricky.
Tak hanya itu, sejumlah kegiatan lain seperti donor darah bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia, bakti sosial bagi keluarga kurang mampu, serta pameran hasil karya Warga Binaan dan produk khas daerah Maluku yang akan dipamerkan di Jakarta. "Kami juga akan mengangkat hasil karya Warga Binaan dan produk-produk khas Maluku dalam pameran di Jakarta nanti sebagai bagian dari promosi budaya dan keterampilan Warga Binaan," tambah Ricky.
Ia juga mengapresiasi Pemerintah Provinsi Maluku atas dukungan terhadap kegiatan bersama yang telah dilaksanakan sebelumnya, khususnya dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Dinas Pertanian. "Kami mengucapkan terima kasih karena kegiatan bersama Dinkes dan Pertanian berjalan sesuai arahan Bapak Gubernur. Ini menunjukkan komitmen bersama dalam memberikan kontribusi positif bagi Warga Binaan yang ada di Maluku," tandas Ricky.
Hal senada disampaikan Kurniawan Wawondos. “Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan tahun ini kami kemas secara inklusif dengan kegiatan sosial yang menyentuh masyarakat,” jelasnya.
LPKA Ambon juga akan mengundang sejumlah dinas di lingkungan Pemerintah Provinsi Maluku serta stakeholder terkait demi memperkuat peran berbagai pihak dalam proses pembinaan dan reintegrasi sosial Anak Binaan. “Program pembinaan anak tidak bisa berjalan sendiri. Dukungan dari semua pihak, terutama pemerintah daerah, sangat kami harapkan agar anak-anak di LPKA bisa kembali ke masyarakat dengan semangat baru dan kepercayaan diri,” tambah Kurniawan.
Pertemuan tersebut juga membahas beberapa agenda penting yang menjadi fokus LPKA Ambon dalam waktu dekat, di antaranya realisasi bantuan obat-obatan untuk kebutuhan pelayanan kesehatan Anak Binaan serta rencana sosialisasi penyajian dan pengolahan makanan yang higienis bekerja sama dengan SMK Negeri 3 Ambon. “Kerja sama lintas sektor sangat penting, terutama dalam memberikan pelayanan terbaik bagi Anak Binaan. Kami menyambut baik kolaborasi antara LPKA dan instansi pendidikan, seperti SMK, untuk mendorong standar penyajian makanan yang lebih sehat dan aman,” ujar Sadli.
Selaku Sekda Provinsi Maluku, ia menyampaikan apresiasinya terhadap program-program pembinaan LPKA Ambon yang makin kreatif dan partisipatif. Ia menegaskan pihaknya siap memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-61.
"Kami sangat mengapresiasi inisiatif dan program yang digagas oleh Kanwil Ditjenpas Maluku. Ini adalah bentuk nyata kehadiran pemerintah, bukan hanya dalam konteks pembinaan Warga Binaan, tetapi juga dalam kontribusi sosial yang langsung dirasakan oleh masyarakat. LPKA Ambon juga telah menunjukkan komitmen luar biasa dalam membina anak-anak kita yang sedang menjalani pembinaan. Saya berharap ini menjadi contoh nyata bahwa Pemasyarakatan adalah proses membangun kembali masa depan,” harap Sadli. (IR)
Kontributor: Kanwil Ditjenpas Maluku, LPKA Ambon
What's Your Reaction?






