Kanwil Ditjenpas Maluku Gelar Pemeriksaan dan Pengobatan Gratis di Panti Sosial Tresna Werdha Ina Kaka
Ambon_INFO PAS – Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Maluku gelar pemeriksaan dan pengobatan gratis di Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) Ina Kaka, Ambon, Jumat (14/11). Pengobatan bagi para lanjut usia ini melibatkan partisipasi aktif dari dokter di lingkungan Kanwil Ditjenpas Maluku dan petugas Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Ambon.
Catherian V. Piaculy selaku Kepala Bidang Pembimbing Kemasyarakatan menyampaikan kegiatan ini merupakan komitmen sosial Kanwil Ditjenpas Maluku. Aksi ini sejalan dengan tema Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Tahun Tahun 2025, “Satu Langkah, Satu Semangat, Satu Pengabdian untuk Bangsa”.
“Layanan pengobatan gratis yang disediakan mencakup pemeriksaan kesehatan umum, seperti pengukuran tekanan darah, pemeriksaan gula darah, dan konsultasi kesehatan ringan. Ini menunjukkan pengabdian insan Pemasyarakatan tidak hanya terlihat melalui pembinaan Warga Binaan, tetapi juga melalui aksi nyata bagi kesehatan masyarakat,” terangnya.
Kegiatan ini disambut baik oleh Ketua Yayasan PTSW Ina Kaka, Manun Saulatu. Ia menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas terselenggaranya pengobatan gratis yang diinisiasi oleh Kanwil Ditjenpas Maluku.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi penghuni panti sosial kami. Harapan kami, kegiatan ini berlanjut sehingga para penghuni panti sosial merasakan sentuhan kasih dan perhatian dari pemerintah melalui petugas Pemasyarakatan Maluku,” harapnya.
Di tempat yang berbeda, Kepala Kanwil Ditjenpas Maluku, Ricky Dwi Biantoro mengungkapkan pengobatan gratis ini menjadi bukti nyata komitmen jajarannya. “Kami sebisa mungkin mengambil peranan untuk menghadirkan kegiatan bermanfaat, humanis, dan inklusif bagi seluruh lapisan masyarakat yang membutuhkan,” tegasnya. (IR)
Kontributor: Kanwil Ditjenpas Maluku
What's Your Reaction?


