Kuatkan Pembinaan WBP, Lapas Kerobokan Gandeng Polda Bali

Badung, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kerobokan melakukan penguatan program pembinaan narapidana dan tahanan dengan menjalin kerja sama dengan Kepolisian Daerah (Polda) Bali terkait peningkatan keamanan dan ketertiban masyarakat. Rencananya, kegiatan tersebut akan dilaksanakan dua kali dalam sebulan Kepala Lapas Denpasar, Tonny Nainggolan, menyambut baik kerja sama ini. “Semoga bermanfaat bagi Warga Binaan Pemasyarakatan agar bisa intropeksi diri, menyadari kesalahannya, serta tidak mengulangi lagi,” tuturnya, Rabu (7/2). Pada kesempatan itu, ia juga menginformasikan perubahan nomenklatur Lapas Denpasar yang berubah menjadi Lapas Kerobokan berdasarkan surat Keputusan Meteri Hukum dan HAM RI Nomor: M.HH-04.OT.01.01 tahun 2017 tanggal 17 Mei 2017. Dukungan serupa disampaikan Kepala Seksi Penertiban dan Penyuluhan Pembinaan Masyarakat Polda Bali, Anwar Sasmita. “Semoga kerja sama ini dapat memberikan pembinaan dan

Kuatkan Pembinaan WBP, Lapas Kerobokan Gandeng Polda Bali
Badung, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kerobokan melakukan penguatan program pembinaan narapidana dan tahanan dengan menjalin kerja sama dengan Kepolisian Daerah (Polda) Bali terkait peningkatan keamanan dan ketertiban masyarakat. Rencananya, kegiatan tersebut akan dilaksanakan dua kali dalam sebulan Kepala Lapas Denpasar, Tonny Nainggolan, menyambut baik kerja sama ini. “Semoga bermanfaat bagi Warga Binaan Pemasyarakatan agar bisa intropeksi diri, menyadari kesalahannya, serta tidak mengulangi lagi,” tuturnya, Rabu (7/2). Pada kesempatan itu, ia juga menginformasikan perubahan nomenklatur Lapas Denpasar yang berubah menjadi Lapas Kerobokan berdasarkan surat Keputusan Meteri Hukum dan HAM RI Nomor: M.HH-04.OT.01.01 tahun 2017 tanggal 17 Mei 2017. Dukungan serupa disampaikan Kepala Seksi Penertiban dan Penyuluhan Pembinaan Masyarakat Polda Bali, Anwar Sasmita. “Semoga kerja sama ini dapat memberikan pembinaan dan pemahaman tentang hukum sehingga kedepannya tidak mengulangi lagi pelanggaran hukum, baik yang merugikan orang lain maupun diri sendiri,” pesan Anwar.       Kontributor: Dedy Wirawan

What's Your Reaction?

like
1
dislike
1
love
1
funny
0
angry
1
sad
0
wow
0