Lapas Kotabumi Ajarkan WBP Beternak Lele

Kotabumi, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kotabumi mendorong Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk beternak lele. Hal ini disampaikan Kepala Lapas Kotabumi, Terta Destorie, bersama Kepala Seksi Kegiatan Kerja, Rizal, saat sesi penyebaran benih ikan lele, Sabtu (19/10). "Kegiatan perikanan menjadi salah satu bekal WBP jika telah habis masa pidananya dan dapat menerapkan ilmu perikanan yang telah mereka peroleh sebagai salah satu mata pencarian mereka nantinya,” ujar Tetra. Pada kesempatan itu, ada sekitar 7.000 benih ikan lele super yang disebar di tiga kolam berukuran 2,5 x 4 meter, Setelah disebar, nantinya WBP diajarkan untuk merawat lele dari anakan hingga pasca panen. “Kami akan datangkan mentor dari dinas perikanan untuk membantu mendampingi WBP,” janji Rizal. Ia berharap hasil lele yang di tebar kali ini bisa lebih baik dari panen sebelumnya sebanuak tiga kwintal. “Hasil panen tersebut selain untuk d

Lapas Kotabumi Ajarkan WBP Beternak Lele
Kotabumi, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kotabumi mendorong Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk beternak lele. Hal ini disampaikan Kepala Lapas Kotabumi, Terta Destorie, bersama Kepala Seksi Kegiatan Kerja, Rizal, saat sesi penyebaran benih ikan lele, Sabtu (19/10). "Kegiatan perikanan menjadi salah satu bekal WBP jika telah habis masa pidananya dan dapat menerapkan ilmu perikanan yang telah mereka peroleh sebagai salah satu mata pencarian mereka nantinya,” ujar Tetra. Pada kesempatan itu, ada sekitar 7.000 benih ikan lele super yang disebar di tiga kolam berukuran 2,5 x 4 meter, Setelah disebar, nantinya WBP diajarkan untuk merawat lele dari anakan hingga pasca panen. “Kami akan datangkan mentor dari dinas perikanan untuk membantu mendampingi WBP,” janji Rizal. Ia berharap hasil lele yang di tebar kali ini bisa lebih baik dari panen sebelumnya sebanuak tiga kwintal. “Hasil panen tersebut selain untuk dikonsumsi bersama, juga sudah kami distribusikan ke penampung ikan untuk mencukupi kebutuhan ikan lele di Kabupaten Lampung Utara,” pungkas Rizal.       Kontributor: Lapas Kotabumi

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0