Petugas & WBP Batam Peringati Tahun Baru Islam

Batam, INFO_PAS - Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan petugas Lembaga Pemasyarakatam (Lapas) Kelas IIA Batam yang beragama Islam berkumpul di Masjid At Taubah untuk mengikuti peringatan Tahun Baru Islam, Selasa (3/9). Bertema "Dengan Semangat Tahun Baru Islam, Kita Tingkatkan Kepedulian Sosial Antar Sesama," kegiatan ini dimulai dengan pembacaan salawat oleh tim salawat Lapas Batam. "Kita berkumpul untuk melakukan peringatan Tahun Baru Islam dimana usulan untuk penetapan kalender Islam pada 622 Masehi oleh Sayyidina Ali didasarkan pada hijrahnya Nabi Muhamamad SAW ke Madinah. Namun, saat ini hijrah itu bisa kita lakukan di sini. Caranya, dimana awalnya ketika kita di luar melakukan sebuah kesalahan, namun di sini secara optimis melakukan perubahan menuju sebuah kebaikan,” ucap Kepala Lapas Batam, Surianto. Selain itu, Surianto meminta setiap WBP Lapas Batam agar selalu berbahagia. “Kalian pantas untuk berbahagia dan tempat ini adalah tempat di mana setiap k

Petugas & WBP Batam Peringati Tahun Baru Islam
Batam, INFO_PAS - Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan petugas Lembaga Pemasyarakatam (Lapas) Kelas IIA Batam yang beragama Islam berkumpul di Masjid At Taubah untuk mengikuti peringatan Tahun Baru Islam, Selasa (3/9). Bertema "Dengan Semangat Tahun Baru Islam, Kita Tingkatkan Kepedulian Sosial Antar Sesama," kegiatan ini dimulai dengan pembacaan salawat oleh tim salawat Lapas Batam. "Kita berkumpul untuk melakukan peringatan Tahun Baru Islam dimana usulan untuk penetapan kalender Islam pada 622 Masehi oleh Sayyidina Ali didasarkan pada hijrahnya Nabi Muhamamad SAW ke Madinah. Namun, saat ini hijrah itu bisa kita lakukan di sini. Caranya, dimana awalnya ketika kita di luar melakukan sebuah kesalahan, namun di sini secara optimis melakukan perubahan menuju sebuah kebaikan,” ucap Kepala Lapas Batam, Surianto. Selain itu, Surianto meminta setiap WBP Lapas Batam agar selalu berbahagia. “Kalian pantas untuk berbahagia dan tempat ini adalah tempat di mana setiap kalian harus bahagia,” tambahnya. Acara dilanjutkan dengan pengundian umroh bagi petugas Lapas Batam serta penyerahan santunan kepada Yayasan Permate Tembesi dan Yayasan Ya Bunayya Barelang. Undian umroh ini merupakan yang kedua kalinya diadakan pada setiap Tahun Baru Islam di Lapas Batam. [caption id="attachment_84064" align="aligncenter" width="640"] peringatan Tahun Baru Islam[/caption] Saat memberikan tausyiah, Ustaz Lasudin Herianto mengajak setiap WBP untuk membuka hari dengan saling berbagi kepada sesama. Ia menuturkan kedarmawanan menjaga diri kita dan harta kita. “Banyak orang yang luas hatinya, tapi sempit hatinya. Jika ingin mendapat ma'rifat dari Allah SWT, maka buka hati. Jangan ditutup. Lembutkan hati kalian dengan rajin memberi makan orang-orang miskin,” pesannya. Dari pelajaran hijrah Nabi Muhammad SAW ke Madinah, Ustaz Lasudin mengatakan hal tersebut bisa diterapkan oleh WBP. “Yang dapat kita hijrahkan adalah dari banyaknya dosa yang telah dilakukan untuk menuju kebaikan. Jadikan sisa umur kita menjadi masa-masa untuk bertaubat,” pungkasnya.     Kontributor: Lapas Batam

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0