LPKA Martapura Dukung Implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi Poltekkes Kemenkes Banjarmasin

Martapura, INFO_PAS – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Martapura jalin kesepakatan bersama Politeknis Kesehatan (Poltekkes) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Banjarmasin. Perjanjian kerja sama ditandatangani kedua belah pihak, yakni oleh Kepala LPKA Martapura dan Direktur Poltekkes Kemenkes Banjarmasin, Senin (7/3), di aula LPKA Martapura.
Kerja sama yang dijalin merupakan implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi Poltekkes Kemenkes Banjarmasin untuk melakukan penelitian di LPKA Martapura. Sementara, bagi LPKA Martapura sendiri hal ini selaras dengan tugas dan fungsi pada Seksi Perawatan, utamanya kesehatan gigi dan mulut Anak.
“Maksud dari kerja sama ini adalah dalam rangka meningkatkan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi, sesuai dengan peran masing-masing pihak. Ini bertujuan agar tercapai kemampuan sumber daya manusia di bidang kesehatan yang mumpuni, akuntabel, dan kompeten,” urai Ketua Pelaksana, Sakerani.
Ia menambahkan, melalui langkah ini juga dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat atas dasar kesamaan kedudukan, hak, dan tujuan dari kerja sama ini.
Menanggapi hal itu, Kepala LPKA Martapura, Rudi Sarjono menuturkan bahwa ia menyambut baik jalinan sinergi antara pihaknya dengan Poltekkes Kemenkes Banjarmasin. Ia mengaku mendukung penuh pelaksanaan pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh Poltekkes Kemenkes Banjarmasin dengan menggandeng LPKA Martapura.
“Hubungan kedua instansi ini adalah hasil dari upaya kedua belah pihak yang selama ini dibangun dan hari ini mampu diwujudkan dalam sebuah kerja sama tertulis yang terstruktur. Diharapkan mampu menghasilkan dan meningkatkan kualitas pelayanan yang mumpuni, dalam bidang pendidikan khususnya,” tutur Rudi.
Hal senada disampaikan Direktur Poltekkes Kemenkes Banjarmasin, Dr. H. Mahpolah. Pihaknya juga memperkenalkan bahwa Poltekkes Kemenkes Banjarmasin memiliki enam jurusan, yakni Keperawatan, Gizi, Bidan, Keperawatan Gigi, Analis, dan Kesehatan Lingkungan. (prv)
Kontributor: LPKA Martapura
What's Your Reaction?






