LPKA Martapura Sambut Kunjungan Perdana Kakanwil Kemenkumham Kalsel

LPKA Martapura Sambut Kunjungan Perdana Kakanwil Kemenkumham Kalsel

Martapura, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Martapura menerima kunjungan perdana Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Selatan, Lilik Sujandi, Jumat (11/3). Kakanwil hadir beserta istri, Sri Yuwono selaku Kepala Divisi Pemasyarakatan, dan jajaran Kanwil Kemenkumham Kalimantan Selatan.

Pada kesempatan itu, rombongan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Selatan disambut oleh Kepala LPKA Martapura, Rudi Sarjono. “Kami ucapkan terima kasih atas kunjungan Bapak Kakanwil beserta rombongan yang telah berkenan untuk mengunjungi tempat kami,” ucapnya.

Ia pun mengucapkan terima kasih atas perhatian Kakanwil terhadap LPKA Martapura. “Kami berjanji akan bekerja dengan baik, tulus, dan ikhlas, baik kepada Anak maupun pengunjung demi meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi Tahun 2022,” ucap Rudi.

Dalam kunjungan tersebut, Kakanwil meninjau dapur, blok hunian, dan kegiatan Anak LPKA Martapura. “Semua sarana prasarana telah berjalan dengan baik. Terus tingkatkan kinerja dan berintegritas dengan menjunjung nilai PASTI. Semoga memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya bagi Anak, baik dalam program pendidikan maupun keterampilan serta masyarakat pada umumnya,” pesan Lilik.

Kunjungan tersebut berjalan aman dan tertib dengan tetap mengedepankan penerapan protokol kesehatan COVID-19. (IR)

 

Kontributor: LPKA Martapura

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0