LPN Jakarta Terus Pastikan Kamtib Tetap Kondusif

LPN Jakarta Terus Pastikan Kamtib Tetap Kondusif

Jakarta, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Jakarta terus memastikan keamanan dan ketertiban (kamtib) di lingkungan Lapas tetap kondusif. Sejumlah  deteksi dini kerawanan gangguan kamtib pun terus dilakukan jajaran Lapas Narkotika Jakarta.

Seperti pada Sabtu (12/3) malam kala Kepala Lapas Narkotika Jakarta, Bayu Irsahara, mengecek langsung blok hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kala itu, ia didampingi Aris Setiyawan selaku Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas beserta staf dan Komandan Regu Jaga yang tengah bertugas

Pada kesempatan itu, Bayu lakukan kontrol di blok pengamanan khusus yang merupakan blok masa pengenalan lingkungan. Ia juga memberikan arahan kepada jajaran yang sedang bertugas.

"Laporkan bila terjadi hal-hal yang berpotensi mengganggu keamanan, terus ciptakan keamanan yang kondusif, dan tetap patuhi protokol kesehatan," tegas Bayu.

Selanjutnya, ia menyapa WBP yang sedang berada di kamar seraya menyampaikan untuk menjaga kebersihan kamar dan fasilitas yang ada. “Tetap jaga kebersihan diri dan lingkungan kamar. Jangan buang sampah sembarangan. Jaga juga fasilitas di kamar, seperti toilet agar selalu bersih dan berfungsi dengan baik,” pesan Bayu kepada WBP. 

Sebelumnya, pada Jumat (11/3) sore Bayu beserta jajarannya juga lakukan kontrol kamtib di area pembuangan sampah (velbak) Lapas Narkotika Jakarta. “Sesuai arahan Bapak Direktur Jenderal Pemasyarakatan, ini merupakan salah satu bentuk deteksi dini kerawanan gangguan kamtib di lingkungan Lapas,” tegasnya.

Pada ksempatan tersebut, Aris Setiawan selaku Ka. KPLP menjelaskan hasil kontrol area velbak menemukan ada tembok yang dalam kondisi tidak baik, namun sudah ditindaklanjuti dan diperbaiki. “Kami dari jajaran pengamanan akan bersinergi dan berkoordinasi dengan jajaran administrasi kamtib perihal pengecekan jumlah alat-alat apa saja yang kami temui saat pengontrolan ini berlangsung,” pungkasnya. (IR)

 

 

Kontributor: LPN Jakarta

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0