LPN Kasongan - BNNK Kalteng Segera Laksanakan Program Rehabilitasi WBP

LPN Kasongan - BNNK Kalteng Segera Laksanakan Program Rehabilitasi WBP

Kasongan, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kasongan kedatangan perwakilan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kalimantan Tengah, yakni Kepala Bidang Rehabilitasi, Dorce Sanda, Rabu (27/11). Kedatangannya terkait koordinasi rencana program rehabilitasi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Rencananya, program rehabilitasi akan dilaksanakan di Lapas Narkotika Kasongan berkerja sama dengan BNNP Kalimantan Tengah bagi 300 WBP. Dorce menyampaikan pihaknya siap berkerja sama dengan lapas untuk pelaksanaan program tersebut.

“Kami mendukung penuh kegiatan rehabilitasi sosial di lapas dan akan menugaskan konselor-konselor andal dalam kegiatan tersebut,” janjinya.

Kepala Lapas Narkotika Kasongan, Aris Sakuriyadi, berharap dengan adanya program rehabilitasi dapat menepis isu negatif masyarakat tentang peredaran narkoba di lapas. "Semoga kegiatan ini berimplikasi positif bagi para residen dan mampu menjawab isu negatif tentang peredaran gelap narkotika di lingkungan lapas," harapnya.

 

 

Kontributor: Ade Ardiansyah

What's Your Reaction?

like
2
dislike
0
love
1
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0