LPN Pamekasan Jadi Tuan Rumah Coaching & Mentoring SAKIP 2021 Kemenkumham Jatim

LPN Pamekasan Jadi Tuan Rumah Coaching & Mentoring SAKIP 2021 Kemenkumham Jatim

Pamekasan, INFO_PAS Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Pamekasan jadi tuan rumah dalam kegiatan Coaching & Mentoring Pelaksanaan Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) 2021 di lingkungan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Jawa Timur. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (2/9).

 

Hadir sebagai pembicara Kepala Subbagian Program dan Pelaporan Kanwil Kemenkumham Jatim, Ratno Suhartono, serta operator SAKIP dari Lapas Pamekasan, operator SAKIP Rumah Tahanan Negara (Rutan) Sampang, dan operator SAKIP Rutan Sumenep.

 

“Kegiatan ini dilaksanakan agar dalam menghadapi Evaluasi Akuntabilitas Kinerja lebih terarah dengan target nilai tahun 2021 lebih baik. Kalau tidak berlebihan, Insyaallah tahun target tahun ini mendapatkan nilai ‘BB’,” terang Ratno.

 

Ia mengimbuhkan pertanggungjawaban atas hasil terhadap penggunaan anggaran diperlukan dalam mewujudkan pemerintahan yang berorientasi kepada hasil. “Adanya SAKIP dapat mengukur kinerja pemerintahan agar menjadi pemerintah yang akuntabel terlihat mulai dari berkualitasnya sistem perencanaan kinerja yang berorientasi pada hasil, terukurnya kualitas capaian kinerja, dan adanya sistem evaluasi kinerja internal,” urainya.

Sementara itu, Kepala Lapas Narkotika  Pamekasan, Sohibur Rachman, merasa terhormat karena Lapas Narkotika Pamekasan ditunjuk menjadi tuan rumah. “Penting dilaksanakan kegiatan ini dan yang paling utama dalam penyusunan SAKIP adalah pemahaman tentang parameter unsur-unsur dasarnya,” tutur Sohibur.

 

Sebelum kegiatan dimulai, Ratno beserta rombongannya berkesempatan untuk meninjau kondisi dapur dan Klinik Pratama Lapas Narkotika Pamekasan dan blok hunian khusus rehabilitasi Warga Binaan Pemasyarakatan. Seluruh kegiatan dilaksanakan dengan tertib dan disiplin protokol kesehatan. (prv)

 

 

Kontributor: Lapas Narkotika Pamekasan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0