Deteksi Kanker Serviks Sejak Dini , Bapas Jakarta Timur-Utara Gelar Kegiatan Papsmear

Jakarta, INFO_PAS – Balai Pemasyarakatan (Bapas) Jakarta Timur-Utara bekerjasama (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan menyelenggarakan kegiatan papsmear sebagai langkah pencegahan dini deteksi kanker leher rahim, Kamis (5/3).

Kegiatan ini sendiri diikuti oleh pegawai, istri pegawai Pemasyarakatan serta warga sekitar. Beberapa pegawai Pemasyarakatan yang turut mengikuti kegiatan ini diantaranya Rutan Cipinang, Rutan Pondok Bambu, Rupbasan Timur, serta Rupbasan Pusat.

Jumlahnya penderita Kanker serviks di Indonesia sangat tinggi. Setiap tahun tidak kurang dari 15.000 kasus kanker serviks terjadi di Indonesia. Itu membuat kanker serviks disebut sebagai penyakit pembunuh wanita nomor 1 di Indonesia. Kegiatan papsmear yakni pende

Deteksi Kanker Serviks Sejak Dini , Bapas Jakarta Timur-Utara Gelar Kegiatan Papsmear

Jakarta, INFO_PAS – Balai Pemasyarakatan (Bapas) Jakarta Timur-Utara bekerjasama (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan menyelenggarakan kegiatan papsmear sebagai langkah pencegahan dini deteksi kanker leher rahim, Kamis (5/3).

Kegiatan ini sendiri diikuti oleh pegawai, istri pegawai Pemasyarakatan serta warga sekitar. Beberapa pegawai Pemasyarakatan yang turut mengikuti kegiatan ini diantaranya Rutan Cipinang, Rutan Pondok Bambu, Rupbasan Timur, serta Rupbasan Pusat.

Jumlahnya penderita Kanker serviks di Indonesia sangat tinggi. Setiap tahun tidak kurang dari 15.000 kasus kanker serviks terjadi di Indonesia. Itu membuat kanker serviks disebut sebagai penyakit pembunuh wanita nomor 1 di Indonesia. Kegiatan papsmear yakni pendeteksian kangker serviks yang dilakukan di Bapas Jakarta Timur-Utara disambut positif oleh peserta karena peserta cukup membawa kartu ASKES/BPJS/Kartu Jakarta Sehat serta biaya pemeriksaan sepenuhnya ditanggung oleh pihak BPJS.

Esti Wahyuningsih, Kepala Bapas Jakarta Timur-Utara menerangkan pemeriksaan papsmear dilakukan kurang lebih 5 menit dengan ditangani oleh dua bidan. Hasil pemeriksaan akan keluar sekitar 10-14 hari kerja. Harapannya semua peserta yang melakukan pemeriksaan dinyatakan sehat.

 “Kita tak pernah tahu kapan penyakit datang menghampiri diri kita. Begitu juga dengan kanker leher rahim atau serviks yang seakan datang tiba-tiba karena penyakit berbahaya ini menyerang tanpa gejala khusus, sehingga seringkali penderita merasa sakit jika kanker serviks yang bersarang di tubuhnya itu sudah mencapai stadium lanjutan.” tutur Esti. "Pemeriksaan papsmear ini merupakan tindakan preventif kanker serviks yang akhir-akhir ini  banyak menyerang wanita. Serta secara tidak langsung memperkenalkan bentuk pelayanan Bapas karena selama kegiatan berlangsung pelayanan terhadap masyarakat tetap dilakukan seperti biasa," pungkasnya. (NH)

      Kontributor: Sabti Wahyuningsih

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0