Operator RKA-KL se-Maluku Dibekali Materi Pelaksanaan Anggaran 2016

Ambon, INFO_PAS – Menjelang Tahun Anggaran 2016, pemahaman tentang tata cara pelaksanaan anggaran merupakan pijakan yang baik bagi seluruh kementerian/lembaga, tak terkecuali bagi 18 petugas Pemasyarakatan se-Maluku. Mereka merupakan operator RKA-KL yang diikutsertakan dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Penyusunan RKA-KL 2016 di Ruang Rapat Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Maluku, Kamis (19/11). “Proses pelaksanaan Anggaran Tahun 2016 merupakan hal penting bagi setiap kementerian/lembaga sehingga kami merasa perlu untuk memberikan bekal pedoman pelaksanaan angggaran,” kata Burhan AS, Kepala Bidang Pembinaan Pelaksanaan Anggaran I Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPB) Provinsi Maluku, yang didaulat sebagai narasumber. Pembekalan materi bagi para operator RKA-KL diyakini Burhan akan memantapkan kinerja satuan kerja (satker) dalam pengelolaan keuangan tahun 2016. “Dengan adanya pemberian materi ini, kami pe

Operator RKA-KL se-Maluku Dibekali Materi Pelaksanaan Anggaran 2016
Ambon, INFO_PAS – Menjelang Tahun Anggaran 2016, pemahaman tentang tata cara pelaksanaan anggaran merupakan pijakan yang baik bagi seluruh kementerian/lembaga, tak terkecuali bagi 18 petugas Pemasyarakatan se-Maluku. Mereka merupakan operator RKA-KL yang diikutsertakan dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Penyusunan RKA-KL 2016 di Ruang Rapat Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Maluku, Kamis (19/11). “Proses pelaksanaan Anggaran Tahun 2016 merupakan hal penting bagi setiap kementerian/lembaga sehingga kami merasa perlu untuk memberikan bekal pedoman pelaksanaan angggaran,” kata Burhan AS, Kepala Bidang Pembinaan Pelaksanaan Anggaran I Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPB) Provinsi Maluku, yang didaulat sebagai narasumber. Pembekalan materi bagi para operator RKA-KL diyakini Burhan akan memantapkan kinerja satuan kerja (satker) dalam pengelolaan keuangan tahun 2016. “Dengan adanya pemberian materi ini, kami percaya bahwa para operator satker di jajaran Kanwil Kemenkumham Maluku akan mengerti dan memahami tentang tata cara pelaksanaan anggaran dan pengelolaan keuangan negara yang berbasis integritas, profesionalisme, sinergi, pelayanan, dan kesempurnaan,” tambahnya. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari itu bermaterikan Disbursement Plan, Procurement Plan, Dasar Hukum Pemberian Kewenangan, Kebijakan Perencanaan Kas, Pelaporan Realisasi Angggaran, serta Standar Biaya Masukan 2016. Selain narasumber dari Kanwil DJPB Provinsi Maluku, Rakor Penyusunan RKA-KL itu juga dihadiri oleh narasumber dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, yakni Ziko Lukita dan M. Faishol Nur. (IR)     Kontributor: Tersih V.N.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0