Perkuat Pembinaan, Lapas Pangkalpinang Kolaborasi dengan Fakultas Sains dan Teknik UBB

Perkuat Pembinaan, Lapas Pangkalpinang Kolaborasi dengan Fakultas Sains dan Teknik UBB

Pangkalpinang, INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pangkalpinang perkuat pembinaan kemandirian Warga Binaan melalui kolaborasi dengan Fakultas Sains dan Teknik (FST) Universitas Bangka Belitung (UBB). Hal ini ditandai dengan kunjungan serta serah terima barang hasil pengabdian dosen Program Studi Teknik Mesin berupa mesin screw extruder pencetak briket, Rabu (7/1).

Mesin screw extruder pencetak briket tersebut dipinjamkan sebagai sarana pendukung kegiatan kerja dan pembinaan kemandirian Warga Binaan di Lapas Pangkalpinang. Selain itu, kegiatan ini menjadi momentum silaturahmi sekaligus forum diskusi dalam memperkuat program pembinaan.

Kepala Lapas Pangkalpinang, Sugeng Indrawan, menjelaskan program pembinaan kemandirian di Lapas merupakan program pengampu percepatan 15 Program Aksi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Tahun 2026. “Program pembinaan di Lapas, selain menitikberatkan pada pembinaan kepribadian dan kemandirian, juga mulai berorientasi pada pencarian core business yang bermanfaat dan berkelanjutan bagi Warga Binaan,” jelasnya.

Sugeng berharap kolaborasi ini tidak bersifat sementara, tetapi dikembangkan menjadi sinergi jangka panjang yang diformalkan melalui Perjanjian Kerja Sama. “Kami berharap sinergi antara akademisi dan Pemasyarakatan lintas bidang, terutama teknik mesin dan pertanian, diimplementasikan dalam program AgroTech Binaan dan diperluas ke jurusan lainnya,” harapnya.

Sementara itu, Dekan FST UBB, Eka Sari Wijianti, menyambut baik silaturahmi dan kolaborasi yang terjalin. Pihaknya siap mendukung program pembinaan di Lapas Pangkalpinang.

“Kebutuhan mesin untuk kegiatan pembinaan dapat diajukan pihak Lapas serta bisa kami manfaatkan sebagai objek penelitian dan skripsi mahasiswa,” jelas Eka.

Melalui kolaborasi ini, diharapkan terjalin kerja sama berkelanjutan dalam meningkatkan keterampilan dan pembinaan kemandirian Warga Binaan berbasis teknologi guna mendukung proses reintegrasi sosial. (IR)

 

 

Kontributor: Lapas Pangkalpinang

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0