Petugas Kesehatan Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Seluruh Area LPN Kasongan

Petugas Kesehatan Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Seluruh Area LPN Kasongan

Kasongan INFO_PAS – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kasongan disemprot disinfektan untuk mencegah dan mengurangi risiko penularan Coronavirus disease (COVID-19). Penyemprotan disinfektan dilakukan tim kesehatan Lapas Narkotika Kasongan, Rabu (10/2).

Petugas menyemprot disinfektan ke seluruh ruangan di Lapas Narkotika Kasongan, seperti poliklinik, gedung tata usaha, ruang petugas pintu utama, ruang kerja pejabat struktural dan petugas, kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), teras, serta rumah ibadah.

“Kami harap petugas dan WBP zero kasus positif COVID-19,” harap salah satu petugas kesehatan Lapas Narkotika Kasongan, Marlyadhi.

Ia menambahkan penyemprotan disinfektan dilakukan rutin setiap dua pekan sekali agar hasilnya optimal. “Kami harap penyemprotan disinfektan dapat mencegah risiko penularan COVID-19 di Lapas Narkotika Kasongan,” tambah Marlyadhi.

Selain penyemprotan disinfektan, Lapas Narkotika Kasongan juga meniadakan sementara kunjungan bagi keluarga WBP demi mencegah COVID-19. Sebagai gantinya, kunjungan dilaksankan melalui video call berdasarkan tata cara yang telah ditentukan. (IR)

 

 

 

Kontributor: LPN Kasongan

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0