Petugas Lapas Cipinang Gagalkan Penyelundupan Ganja ke Lapas

Jakarta, INFO_PAS – Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cipinang, Ade Jostama, berhasil menggagalkan penyelundupan narkotika diduga jenis ganja, Minggu (28/4) malam. Barang haram tersebut dimasukkan ke dalam bungkusan makanan oleh kurir/pengantar makanan yang mengaku sebagai teman dari Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Cipinang. Kala itu, petugas penjagaan yang bertugas di portal II yang membatasi area Lapas Cipinang dengan Rumah Tahanan Negara Cipinang mendapati seseorang dengan gerak gerik mencurigakan yang akan mengantar makanan dengan tujuan WBP Cipinang. “Kami melihat gerak gerik yang mencurigakan dari pengantar makanan yang mengaku bernama Ahsan Kaplale,” terang Ade. Bersama petugas lain an. bernama Daniel Prawinanda, ia membuka bungkusan yang berupa makanan tersebut dan mendapati barang asing yang diduga ganja pada nasi bungkus tersebut untuk selanjutnya dibawa ke P2U untuk diperiksa lebih lanjut. [caption id="attachment_78331"

Petugas Lapas Cipinang Gagalkan Penyelundupan Ganja ke Lapas
Jakarta, INFO_PAS – Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cipinang, Ade Jostama, berhasil menggagalkan penyelundupan narkotika diduga jenis ganja, Minggu (28/4) malam. Barang haram tersebut dimasukkan ke dalam bungkusan makanan oleh kurir/pengantar makanan yang mengaku sebagai teman dari Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Cipinang. Kala itu, petugas penjagaan yang bertugas di portal II yang membatasi area Lapas Cipinang dengan Rumah Tahanan Negara Cipinang mendapati seseorang dengan gerak gerik mencurigakan yang akan mengantar makanan dengan tujuan WBP Cipinang. “Kami melihat gerak gerik yang mencurigakan dari pengantar makanan yang mengaku bernama Ahsan Kaplale,” terang Ade. Bersama petugas lain an. bernama Daniel Prawinanda, ia membuka bungkusan yang berupa makanan tersebut dan mendapati barang asing yang diduga ganja pada nasi bungkus tersebut untuk selanjutnya dibawa ke P2U untuk diperiksa lebih lanjut. [caption id="attachment_78331" align="aligncenter" width="237"] pelaku penyelundupan[/caption] Dari hasil intertogasi dan pemeriksaan yang dilakukan Kurnia Panji Pamekas selaku Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas Cipinang didapati informasi bahwa barang tersebut akan dikirimkan ke WBP Lapas Cipinang an. Rian Saldi Nahu Maruri dan Ferry Sahroni Wahyudi Kelian. “Kami sudah serahkan kasus ini ke Kepolisian Resor Metro Jakarta Timur untuk diproses lebih lanjut dan akan mengusulkan petugas yang berhasil menangkap pelaku penyelundupan tersebut untuk mendapatkan penghargaan ke Menteri Hukum dan HAM,” ungkap Kepala Lapas Cipinang, Hendra Ekaputra. Tak lupa, ia menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada petugas yang senantiasa sigap menghadapi segala bentuk penyimpangan yang terjadi dan berintegritas tinggi dalam melaksakan tugas sesuai dengan misi Lapas Cipinang yang akan menjadi Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani.     Kontributor: Septian Karya

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0