Petugas Lapas Muara Teweh Ikuti Open Bidding Kanwil Kalteng

Petugas Lapas Muara Teweh Ikuti Open Bidding Kanwil Kalteng

Muara Teweh, INFO_PAS - Pandemi Coronavirus disease (COVID-19) tak menyurutkan niat dan semangat petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Muara Teweh untuk mengikuti program open bidding yang diselenggarakan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalimantan Tengah. Bila biasanya open bidding berlangsung di Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah, kali ini pelaksanaannya dilakukan secara virtual karena adanya wabah COVID-19.

Pelaksanaan open bidding terbagi menjadi dua sesi. Sesi pertama adalah tes soal pilihan ganda dan esai, Selasa (28/4) sedangkan sesi kedua adalah wawancara dengan Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah secara virtual lewat aplikasi Zoom, Rabu (29/4). Dalam sesi wawancara, para penguji akan menanyakan beberapa pertanyaan yang harus dijawab dengan baik oleh para peserta dimana setiap peserta diberi waktu selama 15 menit. 

Kepala Lapas Muara Teweh, Sarwito, memberikan semangat kepada petugasnya yang mengikuti open bidding. "Diharapkan dengan adanya mekanisme dan proses tahapan demi tahapan dalam open bidding ini dapat dijadikan tolak ukur pengangkatan dan pengisian jabatan yang kosong untuk mendapatkan mendapat sosok dan figur pemimpin yang andal, profesional, dan berintegritas yang pada gilirannya dapat meningkatkan kinerja Kemenkumham sekaligus mengangkat citra organisasi karena seleksi ini dilakukan secara transparan dan akuntabel," tutur Sarwito.

Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Edaran Kepala Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah Nomor : W.17-KP.03.03-0839 tentang Open Bidding dan Pengisian Jabatan Struktural untuk mengisi Jabatan Pengawas dan Pelaksana pada Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan yang kosong di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah.

 

 

Kontributor: Lapas Muara Teweh

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0