Petugas Lapas Padang Ikuti Pelatihan Bakery di BLK

Petugas Lapas Padang Ikuti Pelatihan Bakery di BLK

Padang, INFO_PAS – Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Padang menjadi salah satu peserta pelatihan bakery yang diselenggarakan Balai Latihan Kerja (BLK) Padang. Pembukaan pelatihan tersebut dihadiri Kepala Lapas Padang, Era Wiharto, serta Kepala Tata Usaha BLK Padang, Afridamon, Selasa (14/4).

Dalam pelatihan ini, Lapas Padang mengirim Muhammad Fadli selaku Kepala Subseksi Bimbingan Kerja yang sudah memiliki basic skills bidang baking untuk mengikuti pelatihan bakery di BLK Padang. “Kami berharap petugas yang dikirim untuk dilatih nantinya bisa menjadi pelatih yang kompeten dan mampu mengembangkan ilmu tersebut kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) demi meningkatkan kualitas produksi roti di dapur produksi Lapas Padang,” harap Era.

Kepala Tata Usaha BLK Padang, Afridamon, menyambut kedatangan para peserta pelatihan, termasuk dari Lapas Padang. Ia menjelaskan para peserta akan mengikuti pelatihan selama kurang lebih 22 hari dan akan mengikuti uji kompetensi setelahnya.

“Hasil uji kompetensi akan menentukan siapa yang berhak untuk diberi sertifikat kompetensi dan siapa yang tidak karena sertifikat tersebut merupakan penentu seseorang kompeten dalam bidang yang diikuti,” tegasnya.

Sebelumnya, Lapas Padang juga telah mengirimkan satu petugasnya an. Ridwan Chalid dan empat WBP dalam pelatihan barista di BLK Padang yang telah rampung, Sabtu (10/4) lalu. Dari hasil uji kompetensi yang dilakukan, Ridwan berhasil lolos dan kompeten serta memiliki kesempatan untuk mengikuti uji metodologi menjadi instruktur bidang barista.

Ini merupakan bukti tekad dan komitmen Lapas Padang untuk memaksimalkan pelayanan dan pembinaan bukan isapan jempol semata. Salah satunya dengan terus meningkatkan hubungan kerja sama dengan stakeholder seperti BLK Padang dalam membekali para WBP dengan keterampilan dan keahlian. (IR)

 

 

Kontributor: Lapas Padang

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0