PK Bapas Pekanbaru Ambil Data Penjamin PB WBP

Pekanbaru_INFO_PAS – Pembimbing Kemasyarakatan (PK) Balai Pemasyarakatan (Bapas) Pekanbaru, Subarmi, mengambil data dari penjamin Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pekanbaru sebagai syarat pengusulan Pembebasan Bersyarat (PB), Senin (11/1). “Pengambilan data ini merupakan salah satu proses pembuatan Penelitian Kemasyarakatan (Litmas) oleh PK untuk pengusulan PB,” jelas Subarmi. Sementara itu, Kepala Sub Seksi Bimbingan Klien Dewasa Bapas Pekanbaru, Dermi Sitanggang, menyebut tujuan proses ini untuk mencari kelengkapan data, baik data WBP maupun penjamin. “Bila tidak ada kelengkapan data penjamin pasti akan kami tolak,” tegasnya. Kepala Bapas Pekanbaru, Irpan, menyebut pembuatan Litmas untuk memenuhi permintaan dari Lapas Pekanbaru tentang pengusulan PB yang berjumlah 54 WBP. “Setelah pengambilan data penjamin selesai, kami akan mengadakan sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan yang akan merekomendasi pelaksanakan PB te

PK Bapas Pekanbaru Ambil Data Penjamin PB WBP
Pekanbaru_INFO_PAS – Pembimbing Kemasyarakatan (PK) Balai Pemasyarakatan (Bapas) Pekanbaru, Subarmi, mengambil data dari penjamin Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pekanbaru sebagai syarat pengusulan Pembebasan Bersyarat (PB), Senin (11/1). “Pengambilan data ini merupakan salah satu proses pembuatan Penelitian Kemasyarakatan (Litmas) oleh PK untuk pengusulan PB,” jelas Subarmi. Sementara itu, Kepala Sub Seksi Bimbingan Klien Dewasa Bapas Pekanbaru, Dermi Sitanggang, menyebut tujuan proses ini untuk mencari kelengkapan data, baik data WBP maupun penjamin. “Bila tidak ada kelengkapan data penjamin pasti akan kami tolak,” tegasnya. Kepala Bapas Pekanbaru, Irpan, menyebut pembuatan Litmas untuk memenuhi permintaan dari Lapas Pekanbaru tentang pengusulan PB yang berjumlah 54 WBP. “Setelah pengambilan data penjamin selesai, kami akan mengadakan sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan yang akan merekomendasi pelaksanakan PB tersebut, apakah layak diberikan atau tidak,” tutup Irpan. (IR)     Kontributor: Setyadi Priyanto

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0