Rakor Pemkab Pati Bahas Pengawasan Klien Asimilasi & Integrasi Bapas Pati

Pati, INFO_PAS – Balai Pemasyarakatan (Bapas) Pati menjadi salah satu peserta Rapat Koordinasi Pemerintah Kabupaten Pati beserta jajaran melalui zoom meeting, Rabu (29/4) lalu. Dalam rapat ini, Bapas Pati diwakili Giyanto selaku Kepala Bapas (Kabapas).
Peserta lainnya antara lain Bupati Pati, Wakil Bupati, Sekretaris Daerah, Asisten, Kepala Dinas, Camat, Kepala Kepolisian Sektor, serta Bintara Pembina Desa (Baninsa) dan Bintara Pembinaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Babinkamtibmas) dimana salah satu pembahasan rapat adalah pengawasan terhadap 105 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan 12.000 penduduk Pati yang pulang kampung.
Kabapas Pati, Giyanto, dalam kesempatan tersebat menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Pati beserta jajaran, mitra kepolisian, serta TNI yang telah membantu dalam pembinaan dan pengawasan klien yang sedang menjalani asimilasi dirumah. “Kami mengucapkan terima kasih kepada jajaran Bupati pada level kecamatan, kelurahan, Babinsa, dan Babinkamtibmas karena telah membantu langsung di lapangan untuk membina dan mengawasi klien bapas,” jelas Giyanto.
Ia meminta apabila ada WBP asimilasi dan integrasi yang sulit dibina dan membuat resah masyarakat agar dilaporkan kepada Bapas Pati melalui WhatsApp Kabapas Pati. “Mereka akan kami cabut haknya dan dikembalikan ke lembaga pemasyarakatan / rumah tahanan negara. Jadi, bukan saja yang melakukan tindak pidana saja,” tegas Giyanto.
Tak lupa, dalam rapat tersebut ia pun menyampaikan perkembangan data WBP asimilasi dan integrasi kepada pihak pemerintah daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah.
Kontributor: Bapas Pati
What's Your Reaction?






