Ratusan WBP LPN Karang Intan Antusias Ikuti Peringatan Isra Mikraj

Ratusan WBP LPN Karang Intan Antusias Ikuti Peringatan Isra Mikraj

Karang Intan, INFO_PAS – Ratusan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) pada Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan tumpah ruah memenuhi Aula Masjid At-Taubah yang berada di lingkungan dalam Lapas Narkotika Karang Intan. Mereka antusias untuk mengikuti peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1443H/2022M pada Kamis (10/2).

Peringatan ini menjadi salah satu momen penting dalam sejarah umat Islam dan Lapas Narkotika Karang Intan secara rutin menyelenggarakan kegiatan keagamaan ini. Hal ini merupakan salah satu bagian dari proses pembinaan kepribadian yang dijalankan oleh WBP dan dari pembinaan tersebut diharapkan dapat menjadi jalan hijrah bagi mereka, agar tidak lagi mengulangi kesalahan yang sama di kemudian hari.

Kepala Lapas (Kalapas) Narkotika Karang Intan, Wahyu Susetyo, mengungkapkan peringatan Isra Mikraj memberikan hikmah akan perintah pelaksanaan salat lima waktu yang wajib dilakukan oleh umat muslim. Pasalnya, hal inilah yang diperintahkan langsung oleh Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW.

“Banyak hikmah yang dapat diambil dari kisah perjalanan Nabi Muhammad SAW pada peringatan Isra Mikraj. Hikmah terbesar dan terus kita laksanakan hingga sekarang yakni turunnya perintah salat lima waktu dan itu langsung disampaikan Allah SWT kepada kekasih-Nya, Muhammad SAW. Sehingga peringatan ini menjadi penting bagi kita semua, khususnya WBP Lapas Narkotika Karang Intan, yang mayoritas merupakan muslim,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Kalapas berharap proses pembinaan kepribadian yang diselenggarakan Lapas Narkotika Karang Intan dapat memberikan dampak positif bagi rohani WBP. “Menjadikan mereka pribadi yang baru, mengerti dan dekat dengan agama sebagai benteng dalam menjalani kehidupan,” tuturnya.

Peringatan Isra Mikraj di Lapas Narkotika Karang Intan berlangsung dengan khidmat. Mengangkat tema “Kita Jadikan Isra dan Mikraj Ini Sebagai Momentum dalam Kehidupan untuk Tetap Tawaduk dan Bertaqwa”, acara turut dihadiri pejabat struktural dan fungsional, dengan penceramah Ustaz H. Badarudin dari Kementerian Agama Kabupaten Banjar. (prv)

 

Kontributor: Arbiansyah

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0