Rutan Batang Gelar Lomba Musik Perjuangan

Batang, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Batang gelar lomba musik bertemakan perjuangan, Rabu (10/11). Lomba yang digelar di aula serbaguna tersebut diikuti Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dengan alat musik yang disediakan pihak Rutan.
Menurut Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan, Fanny Yusuf Irawan, tiap blok hunian mengirimkan perwakilan satu tim musik untuk berlomba. Total ada empat peserta lomba mewakili Blok A, B, C, dan D. “Peserta wajib menyanyikan lagu wajib, yaitu Gebyar-Gebyar dan lagu perjuangan lain sebagai lagu pilihan," imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Rutan Batang, Rindra Wardhana, menyatakan pihaknya tidak ingin mematikan kreativitas WBP meskipun harus terkurung di Rutan. "Lomba musik ini untuk menyalurkan kreativitas dan menumbuhkan semangat patriotisme," katanya.
Para peserta sangat antusias mengikuti lomba tersebut. Kesempatan ini mereka jadikan sebagai penyaluran hobi dan membuang kejenuhan. Tak disangka, banyak WBP yang piawai memainkan alat musik, seperti gitar akustik, bass, ketipung, dll.
Sementara itu, dewan juri dalam lomba tersebut adalah para petugas Rutan Batang. Hasilnya, juri menetapkan Blok C sebagai pemenang. Perlombaan pun berjalan lancar dan aman. (IR)
Kontributor: Rutan Batang
What's Your Reaction?






