Rutan dan BRI Cabang Sinjai Sosialisasikan Penerapan Cashless kepada Warga Binaan

Rutan dan BRI Cabang Sinjai Sosialisasikan Penerapan Cashless kepada Warga Binaan

Sinjai, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sinjai bersama Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Sinjai sosialisasikan peralihan sistem transaksi manual ke transaksi elektronik kepada Warga Binaan, Rabu (6/12). Bertempat di Aula Rutan Sinjai, sosialisasi ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut kerja sama antara Rutan Sinjai dengan BRI Cabang Sinjai dalam pelaksanaan program Bebas Peredaran Uang.

Kepala Rutan Sinjai, Cahyo Sunarko, berharap dengan adanya kegiatan ini dapat mendukung transparansi dan mewujudkan kondisi bebasnya peredaran uang tunai dan pungutan liar di Rutan. “Mudah-mudahan kegiatan ini diikuti dengan baik agar memberikan dampak positif untuk kita semua," harapnya.

Sementara itu, Syahrani selaku perwakilan BRI Cabang Sinjai berharap dengan adanya kerja sama ini mendukung penerapan cashless di Rutan Sinjai. “Kami mendukung program Kementerian Keuangan tentang penerapan cashless, yakni transaksi nontunai di instansi pemerintah, termasuk di Rutan Sinjai,” tuturnya.

Selanjutnya, Warga Binaan dijelaskan manfaat layanan cashless, di antaranya mempermudah dalam mengendalikan peredaran uang di Rutan Sinjai dan penyimpanan uang bagi Warga Binaan. Maka, Warga Binaan tidak perlu lagi membawa uang tunai. Selain tidak aman, berpotensi menganggu keamanan dan ketertiban di Rutan Sinjai. Dengan terselenggaranya sosialisasi tersebut juga diharapkan mendukung upaya Rutan Sinjai dalam Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dan Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani. (IR)

 

Kontroibutor: Rutan Sinjai

 

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0