Rutan Masohi-Kemenag Maluku Tengah Bahas Program Pembinaan WBP Tahun 2022
Masohi, INFO_PAS – Rumah Tahanan (Rutan) Masohi kembali menerima kunjungan kerja dari Penyuluh Pembinaan Agama Islam Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Maluku Tengah, Rabu (29/12). Kunjungan kali ini dimaksudkan untuk menjalin kerja sama program pembinaan kerohanian yang akan diberikan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) beragama Islam pada tahun 2022 nanti.
Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan, Hakim Abdul Gani, secara langsung menerima kunjungan dari Kemenag di ruang kerjanya. Gani menyampaikan untuk memberi pembinaan kepada WBP, maka sinergi antarinstansi pemerintah sangatlah diperlukan.
“Sudah sepantasnya antarlembaga pemerintah saling bersinergi dalam menjalankan tugas dan fungsinya masing-masing. Pemberian pembinaan kerohanian bagi WBP akan lebih maksimal jika diberikan langsung oleh pihak yang lebih berwenang di bidangnya,” ujar Gani.
Pada kesempatan itu, Rafiudin selaku Penyuluh Pembinaan Agama Islam Kemenag Kabupaten Maluku Tengah berterima kasih atas sambutannya dan akan berkoordinasi mengenai perkembangan program pembinaan WBP. “Semoga bisa membantu memberikan pembinaan sesuai yang diharapkan,” harapnya.
Pembahasan program pembinaan kerohanian Islam di Rutan Masohi akan terus berkelanjutan menyesuaikan situasi, kondisi, dan kebijakan pemerintah mengingat masih belum selesainya pandemi COVID-19. “Semoga program pembinaan kerohanian Islam untuk tahun 2022 tetap berjalan lancar sehingga WBP mendapatkan pembinaan dengan baik dan benar sesuai yang diharapkan,” ucap Kepala Rutan Masohi, Bayu Muhammad.
Ia mengingatkan bahwa belajar ilmu agama dapat dilakukan di mana saja, tanpa terkecuali di penjara. “Tembok jeruji bukanlah penghalang bagi WBP untuk mempelajari dan memperdalam ilmu agama, tapi sebagai pemicu agar menjadi manusia yang lebih baik lagi dan bermanfaat bagi masyarakat,” tutup Bayu. (IR)
Kontributor: Rutan Masohi