Rutan Purbalingga, Peringkat I IKPA di Lingkungan KPPN Purwokerto

Rutan Purbalingga, Peringkat I IKPA di Lingkungan KPPN Purwokerto

Purbalingga, INFO_PAS – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Purbalingga kembali menerima piagam penghargaan sebagai satuan kerja (satker) mitra Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Purwokerto dengan Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Terbaik Pertama periode Januari-November 2021. Penghargaan ini meliputi kategori PAGU Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) sampai dengan 10 miliar di wilayah Kabupaten Purbalingga.

Bertempat di Graha Adi Guna Komplek Pendopo Kabupaten Purbalingga, penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Purbalingga yang diwakilkan oleh Sekretaris Daerah Purbalingga, Herni Sulasti, didampingi Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala KPPN Purwokerto, Heri Winarno, kepada Plt. Kepala Rutan Purbalingga yang diwakilkan oleh Kepala Subseksi Pengelolaan, Yudha Indrajati, Selasa (14/12).

Menerima secara langsung penghargaan Terbaik Pertama, Yudha mengapresiasi kinerja tim keuangan Rutan Purbalingga yang berhasil mendapatkan penghargaan dalam pengelolaan keuangan. “Ini bukan kerja yang mudah. Tanpa adanya kerja sama seluruh petugas Rutan Purbalingga serta kecepatan dan ketepatan dalam berkinerja, kami tidak akan bisa kembali menerima penghargaan ini,” ucapnya.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada KPPN Purwokerto atas penghargaan yang diberikan. “Terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada kami. Mudah-mudahan dengan adanya prestasi ini menjadi pemacu untuk meningkatkan kinerja seluruh jajaran Rutan Purbalingga,” harap Yudha.

Ia mengungkapkan saat ini Rutan Purbalingga juga tengah bekerja keras untuk meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi. Penghargaan yang diperoleh ini harus menjadi suntikan semangat bagi seluruh jajaran untuk bekerja keras meningkatkan kepercayaan publik melalui prestasi dan peningkatan pelayanan di Rutan Purbalingga,” tegasnya.

Pada kesempatan yang sama, Heri Winarno selaku Plt. Kepala KPPN Purwokerto mengatakan terdapat beberapa indikator dalam penilaian penghargaan ini, seperti proses pelaporan keuangan yang cepat dan sesuai dengan batas waktu, serta minimnya revisi dalam pelaporan yang disampaikan kepada KPPN. Selain itu, ada juga tiga faktor utama keberhasilan dalam IKPA yang tersusun mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, dan pertanggungjawaban.

Heri menilai pengelolaan anggaran Rutan Purbalingga memenuhi kriteria tersebut di mana ini merupakan hasil kerja sama yang baik dari tim keuangan Rutan Purbalingga. “Penghargaan ini adalah bentuk apresiasi kami kepada Rutan Purbalingga yang telah bekerja dengan baik dan bekerja bersama memberikan yang terbaik bagi Rutan Purbalingga,” pujinya.

Selain penyerahan piagam penghargaan, KPPN Purwokerto juga menyerahkan DIPA tahun 2022 dan penandatanganan pakta integritas bersama seluruh Kuasa Pengguna Anggaran mitra kerja KPPN Purwokerto di wilayah Kabupaten Purbalingga. (IR)

 

Kontributor: Rutan Purbalingga

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0