Rutan Rangkasbitung Budidaya Tanaman Cattleya “Si Ratu Anggrek”

Rangkasbitung, INFO_PAS – Tanaman Cattleya terkenal sebagai ‘ratu anggrek’ karena memiliki penampilan ukuran dan warna bunga yang cantik dan berpenampilan eksotik. Tanaman Hias itulah yang saat ini sedang di budidayakan oleh Warga Binaan (warna) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Rangkasbitung. Pembina Tanaman Hias/ Cattleya atau Anggrek, yang sekaligus bertugas sebagai Dokter Rutan, dr. Nurcholida, kepada INFO_PAS, Selasa (09/02) pagi mengatakan “Saat ini Rutan Rangkasbitung sedang mengembangkan budidaya Tanaman Hias, berbagai jenis tanaman telah ditanam dan yang menjadi unggulan adalah tanaman Cattleya atau ratu anggrek ini,”tuturnya dr. Ida, sapaan akrabnya, selanjutnya menjelaskan budidaya tanaman hias ini merupakan salah satu kegiatan pembinaan tambahan untuk warga binaan khususnya waga binaan wanita dengan memanfaatkan lahan dan tempat buatan yang berada disekitar blok sel wanita. Diakui dr, Ida, prospek budidaya tanaman hi

Rutan Rangkasbitung Budidaya Tanaman Cattleya “Si Ratu Anggrek”
Rangkasbitung, INFO_PAS – Tanaman Cattleya terkenal sebagai ‘ratu anggrek’ karena memiliki penampilan ukuran dan warna bunga yang cantik dan berpenampilan eksotik. Tanaman Hias itulah yang saat ini sedang di budidayakan oleh Warga Binaan (warna) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Rangkasbitung. Pembina Tanaman Hias/ Cattleya atau Anggrek, yang sekaligus bertugas sebagai Dokter Rutan, dr. Nurcholida, kepada INFO_PAS, Selasa (09/02) pagi mengatakan “Saat ini Rutan Rangkasbitung sedang mengembangkan budidaya Tanaman Hias, berbagai jenis tanaman telah ditanam dan yang menjadi unggulan adalah tanaman Cattleya atau ratu anggrek ini,”tuturnya dr. Ida, sapaan akrabnya, selanjutnya menjelaskan budidaya tanaman hias ini merupakan salah satu kegiatan pembinaan tambahan untuk warga binaan khususnya waga binaan wanita dengan memanfaatkan lahan dan tempat buatan yang berada disekitar blok sel wanita. Diakui dr, Ida, prospek budidaya tanaman hias ini sangat bagus dan banyak manfaatnya, selain sebagai hiasan dan taman disekitarnya budidaya tanaman cattleya juga kedepannya akan memberikan bekal bagi warga binaan (warna) untuk dapat mengembangkan tanaman hias terutama ratu anggrek menjadi peluang usaha setelah bebas nanti, bahkan bisa menjadi profit bisnis yang cukup tinggi. “Di wilayah Rangkasbitung sendiri, budidaya tanaman hias terutama tanaman cattleya belum banyak dilakukan, sementara calon konsumen/ potensi konsumen pengguna anggrek yang cantik ini sudah mulai digunakan disetiap taman Rumah,” Ujar  dokter asal majalengka ini. dr. Ida mengungkapkan bahwa untuk memulai dan mengembangkan budidaya tanaman hias ini tidaklah mudah, akan tetapi berkat dukungan dari Kepala Rutan, rekan-rekan petugas serta dengan kegigihan dan semangat warna yang ikut kegiatan tersebut akhirnya dapat terlaksana dengan baik. Senada dengan Pembina Kegiatan, salah seorang warna sebut saja VN, mengaku senang sekaligus sangat tertarik untuk mengembangkan budidaya Tanaman Hias disini (Rutan), dirinya berharap tujuan budidaya ini selain untuk keindahan, dapat juga memberikan bekal/ pengetahuan dirinya dan warna lain setelah bebas. “Kami juga berharap pihak lain turut membantu terutama keberadaan dinas pertamanan Kab. Lebak untuk menambah varietas tanaman kami atau memberikan kami penyuluhan terkait teknik/ teknis budidaya tanaman cattleya ini,” Harap VN “saat ini mulai tampak berbeda dari biasanya, biasanya didepan kamar/ sel wanita, tidak ada pemandangan, dengan adanya pembinaan budidaya tanaman hias ini sekaligus menjadi taman buat kami, sehingga kami merasa memiliki taman layaknya kami sedang berada rumah sendiri,” ucapnya. (NH)   Kontributor: @pratamadzyogas  

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0