Sambut HAN Tahun 2023, LPKA Medan Ajak Keluarga Anak Binaan Tingkatkan Ilmu Parenting

Sambut HAN Tahun 2023, LPKA Medan Ajak Keluarga Anak Binaan Tingkatkan Ilmu Parenting

Medan, INFO_PAS - Sambut Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2023, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan ajak keluarga Anak Binaan tingkatkan ilmu parenting melalui program class meeting, bertema “Bangun Pola Asuh Anak dengan Hadirkan Lingkungan yang Sehat”, Sabtu (22/7). Kegiatan berupa seminar dan dialog ini menghadirkan Indra Perkasa Alam selaku fasilitator pemerhati keluarga sekaligus konselor adiksi rehabilitasi LPKA Medan.

Kepala LPKA Medan, Tri Wahyudi, berujar pihaknya manfaatkan momentum Peringatan HAN Tahun 2023 untuk mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk orang tua Anak Binaan, untuk terus bersinergi dalam proses pembinaan demi melahirkan generasi-generasi yang cerdas, berkarakter, dan terampil yang siap menentukan arah pembangunan bangsa ini. "Dalam proses pembinaan Anak Binaan, sekurangnya melibatkan tiga komponen yang saling bersinergi dan tidak dapat berdiri sendiri, yakni adanya peran aktif lembaga pembina, peran aktif komponen yang dibina, dan adanya peran aktif seluruh elemen masyarakat, termasuk peran bapak/ibu selaku orang tua," ucap Tri.

Jika salah satu komponen ini tidak mampu saling bersinergi, maka pembinaan tidak akan berjalan optimal. Oleh karena itu, LPKA Medan berharap para orang tua tetap semangat dan jangan pernah berhenti untuk menciptakan pola asuh anak dengan menghadirkan lingkungan yang sehat bagi mereka, terutama untuk menepis stigma buruk bagi mantan Anak Binaan.

"Bagi orang tua yang anaknya ada di sini, jangan berkecil hati. Ketahuilah mereka bukanlah anak-anak yang akan terus salah atau terus menjadi pelaku kejahatan. Mereka di sini sedang menjalani proses pembinaan untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Mari kita dukung penuh mereka dengan jalin sinergi yang baik di antara kita," pinta Tri.

Sementara itu, Indra Perkasa Alam selaku konselor adiksi sekaligus pemerhati keluarga mengungkapkan bahwa menciptakan pola asuh anak dengan menghadirkan lingkungan yang sehat sangat penting dilakukan. Menurutnya, lingkungan memiliki andil yang sangat besar bagi anak dalam proses pembelajaran dalam kehidupan. Oleh karenanya, orang tua harus turut andil dalam proses kelangsungan pembelajaran tersebut.

"Pendidikan dan proses pembelajaran anak bagi kehidupannya sangat dipengaruhi lingkungan anak. Sudahkah kita menghadirkan lingkungan yang sehat bagi anak kita? Jika belum, maka carilah lingkungan yang sehat bagi anak kita. Jika perlu, hijrah dari lingkungan sebelumnya jika lingkungan itu dianggap tidak sehat bagi tumbuh kembang atau proses pembelajaran anak," pesan Indra.

Antusiasme orang tua Anak Binaan terlihat ketika seminar berjalan dengan banyaknya orang tua berdialog dan berdiskusi bersama narasumber. Wagini, salah satu orang tua Anak Binaan berinial RZ, sangat senang mendapat undangan dalam kegiatan ini dan baginya anaknya telah banyak berubah.

"Saya merasa sangat bersyukur dan berterima kasih kepada bapak/ibu pembina di sini. Dalam diri anak saya banyak sekali perubahan yang terjadi, baik dalam perilaku maupun kehidupan. Apalagi, saat ini anak saya tidak lagi meninggalkan ibadah dan menjadi pribadi yang lebih terbuka,” ungkapnya penuh haru. (IR)

 

 

Kontributor: LPKA Medan

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
1
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0