Sambut Ramadan, Rutan Lhoksukon Gelar Tausiah untuk Napi

Lhoksukon – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Cabang Lhoksukon, Aceh Utara menggelar ceramah agama (tausiah) untuk narapidana, Sabtu, 13 Juni 2015. Kegiatan itu diikuti 174 napi laki-laki dan 10 wanita. Kepala Rutan Lhoksukon, Effendi kepada portalsatu.com menyebutkan, kegiatan bertema “Memantapkan Keimanan dan Ketaqwaan kepada Allah” itu digelar dalam rangka menyambut bulan suci Ramdan 1436 H. Kata dia, kegiatan tersebut merupakan prakarsa dari Baharuddin, narapidana binaan Rutan setempat. “Tausiah ini kita laksanakan untuk warga binaan (napi, red) agar mereka menyadari tentang kesalahan yang telah mereka perbuat, sehingga mereka bisa berada di dalam Rutan ini. Tausiah disampaikan Teungku Haji Ridwan Yasin,” ujarnya. Ia menyebut pihaknya juga akan menggelar tausiah untuk napi saat bulan Ramadan, dan sejumlah kegiatan lainnya bernuansa islami. “Jika memungkinkan kita akan melaksanakan pesantren kilat dengan memanggil teungku atau ustadz dari luar. Di si

Sambut Ramadan, Rutan Lhoksukon Gelar Tausiah untuk Napi
Lhoksukon – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Cabang Lhoksukon, Aceh Utara menggelar ceramah agama (tausiah) untuk narapidana, Sabtu, 13 Juni 2015. Kegiatan itu diikuti 174 napi laki-laki dan 10 wanita. Kepala Rutan Lhoksukon, Effendi kepada portalsatu.com menyebutkan, kegiatan bertema “Memantapkan Keimanan dan Ketaqwaan kepada Allah” itu digelar dalam rangka menyambut bulan suci Ramdan 1436 H. Kata dia, kegiatan tersebut merupakan prakarsa dari Baharuddin, narapidana binaan Rutan setempat. “Tausiah ini kita laksanakan untuk warga binaan (napi, red) agar mereka menyadari tentang kesalahan yang telah mereka perbuat, sehingga mereka bisa berada di dalam Rutan ini. Tausiah disampaikan Teungku Haji Ridwan Yasin,” ujarnya. Ia menyebut pihaknya juga akan menggelar tausiah untuk napi saat bulan Ramadan, dan sejumlah kegiatan lainnya bernuansa islami. “Jika memungkinkan kita akan melaksanakan pesantren kilat dengan memanggil teungku atau ustadz dari luar. Di sini kita sudah siapkan musalla, namun ukurannya kecil dan sempit,” kata Effendi. Effendi menambahkan, pihaknya sudah menyampaikan kepada Pemerintah Aceh Utara untuk merehab satu ruangan yang selama ini tidak terpakai, sehingga dapat difungsikan menjadi musalla agar napi bisa melaksanakan salat tarawih saat Ramadan. “Saat lebaran nanti, rencananya kita juga akan melaksanakan salat Idul Fitri di Rutan, dan kita akan panggil ustadz untuk tausiah,” ujar Effendi. Sumber : portalsatu.com

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0